FaktualNews.co

Pemilihan Bupati Nganjuk 2018:

Kader Gerindra Siap Bertarung dalam Perebutan Kursi Bupati Nganjuk

Politik     Dibaca : 1675 kali Penulis:
Kader Gerindra Siap Bertarung dalam Perebutan Kursi Bupati Nganjuk
FaktualNews.co/Istimewa/
Kader Partai Gerindra, Imam Makruf

NGANJUK, FaktualNews.co – Salah satu kader Partai Gerindra, Imam Makruf, menyatakan siap bertarung dalam Pemilihan Bupati (Pilbup) Nganjuk tahun 2018.

Makruf mengatakan, dukungan dari sejumlah partai politik, antara lain Gerindra, Demokrat, PAN dan PPP, kian menguat dan memantapkan dirinya untuk maju dalam Pilkada Nganjuk tahun depan.

Saat ini, ujar Wakil Ketua Komisi C DPRD Jatim itu, pihaknya masih menunggu restu dari partai Gerindra. “Saya siap ditugaskan untuk di Nganjuk,” tandas Makruf kepada wartawan di Surabaya, Jumat, 25 Agustus 2017 lalu.

Menghadapi Pilkada Nganjuk 2018, Partai Gerindra memiliki peluang untuk mengusung calon Bupati. Berbekal 7 kursi anggota DPRD, partai Gerindra tinggal membutuhkan 2 kursi lagi untuk bisa mengusung pasangan calon.

Imam Makruf meyakini bisa bersaing dengan calon yang diusung partai lain. Jika nantinya terpilih, Makruf akan melakukan perbaikan dalam kinerja pemerintahan Kabupaten Nganjuk.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Syafi'i