Kriminal

Tak Dapat Handphone, Dua Jambret Malah Babak Belur Dihajar Massa, Ditabrak Motor Pula

PASURUAN, FaktualNews.co – Dua orang jambret asal Desa Karangasem, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur menjadi bulan-bulanan massa. Itu setelah, keduanya menabrak rombong penjual pentol usai melancarkan aksi.

Kedua jambret apes itu tak lain yakni Mansur (18), dan KH (16). Selain babak belur usai dihujani bogem mentah oleh warga, keduanya langsung dijebloskan ke dalam sel tahanan oleh aparat kepolisian.

Kejadian apes itu bermula saat pelaku yang mengendarai motor Honda Vario warna putih biru tersebut, sedang mencari mangsa. Saat melintas di sekitar lokasi, mereka berpapasan dengan Anik Ashari, (17), warga Desa Gambir Kuning, Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan yang sedang mengendarai motor Mio sendirian.

Ketika itulah, para pelaku melihat di dasbor depan motor korban, ada sebuah handphone. Selanjutnya, para pelaku pun kemudian putar balik dan langsung mengejar korban. Selanjutnya, dengan cepat pelaku memepet dan mengambil handphone tersebut.

Berhasil mengamankan handphone, keduanya pun langsung tancap gas. Sedangkan sang korban sontak meneriaki keduanya maling, sembari menggeber motornya mengejar pelaku. Aksi kejar-kejaran pun tak terhindarkan antara pelaku dan korban.

“Karena panik pelaku pun tak bisa mengendarai motor dengan baik, jadi akhirnya mereka menabrak motor seorang penjual bakso sampai terjatuh,” kata Sulaiman, warga sekitar Senin (4/9/2017).

Korban yang baru saja tiba di lokasi, dan melihat para pelau terjatuh langsung menabrakkan motornya ke pelaku. Sehingga kedua pelaku tersebut tak bisa kabur. Sementara, sejumlah warga lantas berdatangan dan langsung menghajar kedua pelaku hingga babak belur.

Beruntung, tak lama polisi tiba di lokasi dan mengamankan pelaku. Namun warga yang emosi tetap berupaya menghajar pelaku. Hingga akhirnya, kedua jambret itupun dimasukan ke dalam mobil patroli dan diamankan di Mapolsek Kraton.