Peristiwa

Kepergok, Sepeda Motor Pencuri Tabung LPG di Pasuruan Dibakar Massa

PASURUAN, FaktualNews.co – Nurulhuda (45) warga Desa Grogolan, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, nyaris tewas menjadi bulan-bulanan warga, Selasa (19/9/2017).

Lantaran aksinya mencuri tabung gas elpiji 3 Kg Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan kepergok warga. Warga yang marah menghajar pelaku hingga nyaris tewas. Bahkan, warga juga membakar motor milik pelaku

“Saat itu pelaku beraksi di salah satu rumah warga di sini. Apesnya, pelaku kepergok warga saat sedang melintas membawa satu tabung elpiji lewat pintu belakang dapur rumah warga tersebut,” ujar Asmui, Ketua BPD Randupitu kepada, Selasa (19/9/2017).

Warga yang melihat pelaku langsung bergegas mengejar pelaku secara beramai-ramai. Warga pun mengepung pelaku yang hendak melarikan diri. Pelaku pun kemudian menjadi bulan-bulanan massa.

Beruntung, tak lama kemudian polisi tiba di lokasi kejadian. Dengan sigap aparat kepolisian meredam amarah warga dan langsung mengamankan pelaku. Hal itu membuat nyawa Nurulhuda selamat.

Akan tetapi, warga yang sudah emosi kemudian meluapkan amarahnya dengan membakar motor pelaku di lokasi kejadian. Sementara pelaku langsung dibawa petugas ke Mapolsek Gempol guna penyelidikan lebih lanjut.

“Pelaku ini sudah seringkali mencuri tabung di wilayah setempat. Sehingga warga yang emosi, akhirnya meluapkan emosinya itu dengan membakar motor milik pelaku,” ujar Kapolsek Gempol, Kompol I Nengah Darsana.