FaktualNews.co

Gunung Agung Bali Naik Awas, Aktivitas Bandara I Gusti Ngurah Rai Masih Normal

Ekonomi     Dibaca : 1527 kali Penulis:
Gunung Agung Bali Naik Awas, Aktivitas Bandara I Gusti Ngurah Rai Masih Normal
FaktualNews.co/Kompas.com/
Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali.

BALI, FaktualNews.co – Meski status Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali, dinaikan manjadi level awas. Namun, penerbangan Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali masih normal dan tidak terpengaruh dengan peningkatan status tersebut.

Dilansir dari Antara, pada Sabtu (23/9/2017), Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Arie Ahsanurrohim, menjelaskan pihak pengelola bandara telah menyiapkan antisipasi apabila wilayah udara ternyata tidak aman, terutama menyangkut penanganan calon penumpang dan pesawat udara.

“Sejak peningkatan status Gunung Agung, kita terus menjalin komunikasi intensif dengan instansi terkait untuk memantau kondisi terakhir,” jelasnya.

Sementara itu, General Manajer Air Navigasi Denpasar, Eko Setiawan, mengatakan operasional penerbangan dari dan ke Bali masih tetep berjalan lancar.

“Sampai pagi ini jam 08.05 WITA operasional penerbangan dari dan ke Bandara I Gusti Ngurah Rai berjalan normal,” katanya.

Sebelumnya, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian ESDM status gunung setinggi 3.142 meter di atas permukaan laut itu naik dari Siaga (Level III) menjadi Awas (Level IV) terhitung mulai Jumat (22/9) pukul 20.30 WITA.

Dengan peningkatan status itu maka wilayah steril yang semula untuk radius enam kilometer dari puncak gunung itu diperluas menjadi radius sembilan kilometer, lalu ditambah perluasan wilayah sektoral yang semula 7,5 kilometer menjadi 12 kilometer ke arah utara, timur laut, tenggara, dan selatan-barat daya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul