FaktualNews.co

Hargai Jasa Pahlawan, Kodim 0815 Pugar Rumah Janda Pejuang Perintis Kemerdekaan

Peristiwa     Dibaca : 1109 kali Penulis:
Hargai Jasa Pahlawan, Kodim 0815 Pugar Rumah Janda Pejuang Perintis Kemerdekaan
FaktualNews.co/Istimewa/
Dandim 0815 Letkol Czi Budi Pamudji meninjau proses pemugaran rumah janda Pejuang Perintis Kemerdekaan.

MOJOKERTO, FaktualNews.co Peringatan HUT Ke-72 TNI Tahun 2017 di wilayah Kodim 0815 Mojokerto diisi dengan berbagai kegiatan bakti sosial. Selain donor darah, karya bakti pembangunan masjid, khitanan massal, Kodim 0815 Mojokerto juga merenovasi rumah tidak layak huni (RTLH) milik janda Pejuang Perintis Kemerdekaan Republik Indonesia (PKRI).

Yang menjadi sasarannya yakni rumah Warsih, janda PKRI. Warsih merupakan istri almarhum Wiyarno warga Dusun Sidokerto Desa Pulorejo, Kecamatan Dawarblandong, Kabupaten Mojokerto. Rumah ukuran lebar  4,5 meter x panjang 12 meter yang saat ini ditempati seorang diri. Setelah sang suami meninggal tahun lalu.

Komandan Kodim 0815 Mojokerto Letkol Czi Budi Pamudji mengatakan,  kegiatan renovasi RTLH ini dilakukan dalam rangka menyambut HUT TNI Ke-72 .  Renovasi RTLH PKRI terselenggara atas kerja sama Kodim 0815 Mojokerto dua perusahaan di Mojokerto melalui dana Corporate Social Responsibility (CSR) serta melibatkan AMMOR.

“Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap para Pejuang yang telah berjasa pada negara dan bangsa ini.  Almarhum Bapak Wiyarno, semasa hidupnya telah berjuang dan mendarmabaktikan diri bagi kemerdekaan republik tercinta ini,” kata Dandim.

“Yang kita lakukan ini, tidak seberapa dan tidak sebanding dengan jasa beliau bahkan kita tidak akan pernah bisa menebus jasa-jasa perjuangan almarhum,”  imbuh Dandim yang didampingi Danramil 0815/08 Dawarblandong Kapten Inf Khoiri dan Pasiops Kodim 0815 Kapten Inf Sasminto, di sela-sela peninjauan.

Sejatinya kegiatan renovasi RTLH PKRI mulai dikerjakan sejak Senin pekan lalu (18/09/2017) dengan melibatkan anggota Koramil 0815/08 Dawarblandong, Pramuka dari Saka Wira Kartika Koramil 0815/08 Dawarblandong, warga masyarakat Dusun Sidokerto dan AMMOR Mojokerto.

“Ini juga sebagai bentuk penghargaan dan respek kita terhadap para pendahulu yang telah berjasa bagi republik ini,“ pungkasnya.

Sasaran renovasi RTLH PKRI tersebut meliputi perbaikan atap yang semula genteng diganti galvalum ukuran 4,5 meter x 12 meter,  plesterisasi tembok ukuran 2,5 meter x  12 meter, pemasangan keramik lantai ukuran 4,5 meter  x  12 meter dan pembuatan teras rumah ukuran 2 meter  x 4,5 meter.

“Saat ini sudah hampir mencapai 100 persen untuk pengerjaannya. Semoga dalam waktu dekat seluruhnya bisa rampung dikerjakan,” tandas Dandim.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin
Tags