Satu Jemaah Haji Asal Jombang Wafat di Madinah
JOMBANG, FaktualNews.co – Satu orang jemaah haji asal Kabupaten Jombang, Jawa Timur, kembali dikabarkan meninggal dunia.
Adalah Muchdjidjatin Sjarip Syarbini (76) pada Sabtu 30 September 2017. Jemaah haji asal Desa Kalangsemanding, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang ini meninggal di RS King Fahad di Kota Madinah.
“Benar, ada satu jemaah lagi yang wafat, yakni Hj. Muchdjidjatin Sjarip Syarbini. Beliau meninggal sekira pukul 08.00 waktu Madinah,” ungkap Asisten Satu Bidang Pemerintahan dan Kesra Purwanto, saat dihubungi FaktualNews.co.
Muchdjidjatin Sjarip Syarbini tergabung dalam rombongan 4 kelompok terbang (Kloter) SUB 75. Muchdjidjatin meninggal lantaran sakit jantung yang dideritanya. Kondisi tidak sehat tersebut mulai di kota mekah setelah kegiatan di Arofah dan Mina. Bahkan almarhumah pernah dirawat oleh tim kesehatan Kloter SUB 75.
“Jenazah Hj. Muchdjidjatin akan dimakamkan di pemakaman Baq’i Madinah, di samping kiri masjid nabawi setelah dilaksanakan salat jenazah setelah sholat dhuhur,” imbuhnya.
Menurut Purwanto, almarhumah berangkat ibadah Haji seorang diri tanpa pendamping dari keluarga. Adapun penanganan jenazah sampai dengan pemakaman dilaksanakan oleh Tim KKHI karena hal itu menjadi kewenangan KKHI.
“Hingga kini sudah ada 6 orang jemaah haji asal Jombang yang meninggal. Rincian 5 orang wafat di Makkah dan 1 orang wafat di Madinah,” tandasnya.