BOJONEGORO, FaktualNews.co – Jika mengetahui kebocoran tabung elpiji, jangan panik. Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur memberikan tips menangani kebakaran.
Tekniknya sederhana saat terjadi kebakaran hanya ada tiga unsur segitiga api, yakni oksigen, panas dan media. Sehingga jika dalam tabung gas elpiji, sumber api yaitu berasal dari gas.
“Tutup sumber gas dengan jari secara cepat. Tidak usah panik, jika sumber gas sudah ditutup maka secara otomatis api akan padam,” kata Kasi Operasi Dinas Pemadam Kebakaran, Kabupaten Bojonegoro, Sukirno, saat memberi pelatihan kepada istri para petugas pemadam kebakaran, Selasa (14/11/2017).
Teknik pemadaman api jika terjadi kebakaran yang disebabkan oleh tabung elpiji ini dengan cara menutup langsung lubang gas yang keluar.
Jika oksigen sudah tidak ada maka api akan padam. Sukirno menegaskan, jika terjadi kebakaran tabung gas tidak pernah meledak. “Yang meledak itu gasnya,” jelasnya.