PMI Kabupaten Malang Bertolak ke Pacitan
JOMBANG, FaktualNews.co – Banjir yang menerjang hampir seluruh wilayah di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur, mendapat simpati dari berbagai pihak.
Sebanyak 6 orang personel Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Malang, diberangkatkan ke Pacitan untuk membantu Tim Tanggap Bencana Darurat di daerah berjuluk seribu satu goa itu, Rabu (29/11/2017).
Sebanyak 6 orang yang diberangkatkan itu, terdiri dari 4 orang petugas Rescue dan 2 orang Paramedis. Mereka akan bertugas disana selama dibutuhkan.
Sekretaris PMI Kabupaten Malang, Aprilianto menjelaskan, keenam personel akan bertugas sesuai kebutuhan di lokasi bencana. Transportasi yang dibawa menuju Pacitan meliputi Mobil Ranger, Perahu Karet dan Ratusan obat-obatan.
“Berapa lama nanti, sesuai kebutuhan disana. Penùgasan Tim PMI dari Kabupaten Malang membantu petugas di Pacitan khususnya dikawasan pemukiman yang tergenang banjir. Karena masih banyak warga yang terjebak banjir,” ungkapnya.
Aprilianto menuturkan, PMI Kabupaten Malang selalu siap siaga jika sewaktu-waktu dibutuhkan. Pihaknya pun menyataka akan memantau terus perkembangan di Pacitan dan siaga jika diperlukan.
“Kita selalu siap. Karena ini juga atas perintah PMI Propinsi Jawa Timur. Kita fokus karena beberapa daerah di Jatim kini masuk daerah bencana seperti Sidoarjo, Pacitan dan Ponorogo,” paparnya.
Tim PMI Kabupaten Malang berangkat menuju Pacitan melalui akses jalan Blitar. Selanjutnya, mereka akan berkoordinasi dengan PMI di beberapa Kota untuk bisa masuk ke daerah Pacitan yang kini dikepung bencana banjir dan tanah longsor.