FaktualNews.co

Kaleidoskop 2017

Peristiwa di Jembatan Ploso, Jombang, Dari Aksi Bunuh Diri hingga Kabar Hoax

Peristiwa     Dibaca : 3350 kali Penulis:
Peristiwa di Jembatan Ploso, Jombang, Dari Aksi Bunuh Diri hingga Kabar Hoax
FaktualNews.co
Kaleidoskop 2017

2. Aksi Bunuh Diri Seorang Pemuda di Jembatan Ploso

Diduga bertengkar dengan sang pacar, seorang pemuda nekad meloncat dari Jembatan Ploso Jombang selasa (24/1/2017).
Pemuda naas tersebut bernama Wawan Kuswantoro (21), warga Dusun Randu Rejo Desa Marmoyo Kecamatan Kabuh, Jombang.
Tak ayal, tubuh korban langsung menghilang ditelan aliran sungai brantas yang melintas dibawah jembatan.

Sehari sebelum melakukan aksi nekadnya, ia sempat curhat di laman Facebook (FB) miliknya. Dalam akun FB dengan nama Wawan Skips, korban sempat menulis status akan merusak dirinya sendiri, jika sang pacar sudah tidak bisa diperhatikan.

Kendati telah dilakukan berbagai model penyisiran, namun hingga batas akhir, jasad Wawan belum juga ditemukan.
Setelah melewati 7 hari pencarian, tim gabungan Basarnas dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jombang, akhirnya menghentikan proses pencarian jasad Wawan.

Kembali ramai diperbincangkan di media sosial, FB. Wawan, yang berasal dari Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh, itu disebut-sebut belum meninggal. Seperti yang ditulis akun Liya April Ny UPien. Dalam beranda laman Facebook-nya, ia menulis jika Wawan yang lompat dari Jembatan Ploso lantaran bertengkar dengan kekasihnya, dinyatakan belum meninggal.

3. Setelah Wawan, Wanita Muda Asal Lamongan Coba Bunuh Diri di Jembatan Ploso
Seorang wanita muda, Melati (bukan nama sebenarnya), asal Kecamatan Ngimbang, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur melakukan percobaan bunuh diri di Jembatan Ploso untuk melompat ke Sungai Brantas, Kamis (9/3/2017) dini hari.

Aksi wanita berusia 20 tahun itu merupakan kejadian yang kesekian kalinya di Jembatan Ploso. Seperti diketahui, sebelumnya, Wawan Kuswantoro (21), warga Dusun Randurejo, Desa Marmoyo, Kecamatan Kabuh juga melompat ke Sungai Brantas dari Jembatan Ploso.

Beruntung, percobaan bunuh diri yang dilakukan Melati berhasil digagalkan sejumlah tukang becak dan warga yang sedang mancing di Jembatan Ploso.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin