Kalah dari Wakil Thailand
Bali United ‘Dipaksa’ Main di Piala AFC
CHIANG RAI, FaktualNews.co – Wakil dari Indonesia dalam ajang Liga Champions Asia, Bali United, tersingkir sebelum memasuki fase grup. Di babak penyisihan, Bali United kalah dari wakil Thailand, Chiangrai United.
Bertanding di Stadion Singha, Chiang Rai, Thailand, Selasa (23/1/2018) malam WIB, Irfan Bachdim dan kawan-kawan kalah dengan skor 2-1.
Kemenangan Chiangrai United atas Bali United didapatkan dalam babak waktu tambahan 2×15 menit. Dalam waktu normal, kedua tim bermain imbang 0-0.
Gol kemenangan Chiangrai United dilesakkan oleh Akarawin Sawasdee pada menit ke-95 dan Pathomphol Charoenrattanapirom pada menit ke-105.
Bali United mampu memperkecil skor lewat gol indah Ilija Spasojevic yang mencungkil bola dari luar kotak penalti pada menit ke-116.
Dengan kekalahan tersebut, Bali United harus tersingkir dari ajang Liga Champions Asia. Bali United dipastikan akan bermain di Piala AFC bersama Persija Jakarta.
Kegagalan Bali United ke Liga Champions Asia (LCA) juga berdampak pada Madura United (MU). MU yang semula berada dalam daftar tunggu andai Bali United ke LCA gagal tampil di Piala AFC.