FaktualNews.co

Gua Jepang Jombang, Kisah Kelam Budak Nipon Menjadi Bukit Mentari

Wisata     Dibaca : 4485 kali Penulis:
Gua Jepang Jombang, Kisah Kelam Budak Nipon Menjadi Bukit Mentari
ExploreWisata
Gua Jepang Jombang yang lokasinya tepat berada ditengah hutan Gedangan Mojoagung-Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co – Sebuah spot wisata berlatar belakang sejarah mulai dilirik sejumlah wisatawan. Namun karena kurangnya promosi dimedia sosial dan media mainstream yang ada, nama Gua Jepang terasa masih sangat asing ditelinga.

Padahal wisata yang sudah dibuka sejak setahun silam ini merupakan bekas penyimpanan senjata milik tentara Jepang. Lokasinya tepat berada ditengah hutan Gedangan Mojoagung-Jombang.

Gua Jepang, hampir sama seperti gua-gua pada umumnya yang merupakan ceruk atau lubang yang berada di kaki bukit atau pegunungan. Di depan gua ada sungai kecil yang mengalir jernih. Di dalam Gua Jepang tidak terdapat stalaktit dan stalakmit layaknya Gua Maharani yang terkenal itu.

Meski hanyalah sebuah gua biasa, namun nilai sejarahnya yang luar biasa. Sebagai tempat persembunyian, tentunya Gua Jepang letaknya juga harus tersembunyi sehingga tidak mudah ditemukan siapapun.

Gua Jepang ini awalnya ditemukan oleh petugas Perhutani yang sedang menjelajah hutan lindungnya. Tak sengaja ketika ‘mbabat alas’, petugas tersebut menemukan sebuah liang yang cukup sulit dimasuki. Curiga atas penemuannya, dengan berhati-hati petugas tersebut memasuki liang yang hanya cukup dimasuki satu orang itu.

Tak disangka ketika masuk ke dalamnya, gua itu begitu besar dan cukup untuk banyak orang. Selain itu ditemukan juga beberapa perlengkapan persenjataan yang berlabel matahari, sehingga dipastikan dulunya milik tentara Jepang.

Ditangan Perhutani,gua yang semula tertutup rerimbunan ilalang dan berada jauh dari jalur alternatif Mojoagung – Wonosalam ini kemudian dibersihkan dari sisa-sia penjajahan tentara Jepang, dan menjadikannya tempat wisata baru.

Menurut penuturan salah satu pengelola, pihak pengelola wisata Gua Jepang ini pun memberikan alas duduk berupa karpet ataupun tikar di dalamnya. Karena sudah bersih, para pengunjung bisa duduk di dalamnya dan merasakan suasana di dalam gua.

Gua jepang jombang

Penunjuk arah menuju Gua Jepang Jombang

Sebenarnya bila ditelusuri lebih lanjut, Gua Jepang ini masih memiliki banyak lorong yang panjang. Kedepannya, pihak pengelola dan Perhutani mungkin akan melakukan jelajah gua untuk mengetahui sejauh mana gua ini bermuara.

Dipelataran masuk, banyak spot-spot yang bisa digunakan sebagai selfie. Tidak hanya itu, di Gua Jepang juga terdapat bukit Sunrise. Pengunjung yang mendatangi bukit sunrise sebelum matahari terbit, maka akan disuguhi pemandangan matahari terbit yang sangat eksotis.

Pihak Perhutani sebagai pengelola juga menyediakan berbagai spot gardu pandang. Salah satu yang menjadi favorit pengunjung adalah spot gardu pandang dengan model bunga matahari raksasa.

Pemburu foto wefie maupun selfie, lokasi ini pas untuk anda sekalian. Biaya masuk lokasi ini pun terbilang cukup murah. Pas dikantong bagi wisatawan yang mengejar spot-spot wisata murah.

Anda tertarik, rute menuju lokasi cukup mudah ditempuh. Disarankan, jika ingin mendatangi Gua Jepang pagi hari adalah waktu yang tepat. Suhu udara yang masih segar, ditambah pemandangan yang indah pas banget untuk menyegarkan diri.

Jangan lupa ya…bawa kamera yang bagus atau setidaknya memory handphone yang cukup besar. agar anda tidak melewatkan sedetikpun momen-momen indah.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Dani Setyanto