SURABAYA, FaktualNews.co – Seorang terapis seks, Holly Richmond, PhD, mengatakan, untuk melakukan aktivitas seks, tidak perlu suasana yang benar-benar khusus. Kenyataannya, hubungan seks yang terjadi dengan spontan dan tidak terencana malah membawa sensasi tersendiri.
“Kecepatan hubungan seks yang fantastis karena spontan dapat membangun kegembiraan. Hal ini merupakan keinginan pasangan dalam hubungan jangka panjang,” ungkap Holly seperti yang dikutip dari Health, Rabu, (11/4/2018).
Hubungan seks yang singkat sangat cocok untuk pasangan yang sibuk dan lebih banyak menghabiskan waktu di tempat kerja daripada berduaan. Ini adalah bentuk upaya untuk memastikan pasangan masih mendapatkan kebutuhannya. Selain itu, hubungan seks yang cepat juga memanfaatkan pasangan yang masih memiliki anak kecil.
“Pada kenyataannya, pasangan yang memiliki balita sulit mendapatkan kehidupan seks yang hebat dan dipenuhi dengan sesi percintaan sensual. Tapi mencuri waktu 5-10 menit benar-benar dapat dilakukan untuk memilikinya,” tutur Holly.
Manfaat lain dari hubungan seks kilat adalah menambah energi dalam melakukan rutinitas seharian. Hal itu lantaran individu sudah merasakan pengalaman fantastis yang membuatnya bersemangat dalam memulai hari. Hubungan seks yang singkat memang bisa dilakukan sebelum beraktivitas.
Hubungan seks yang singkat juga akan membuat masing-masing orang merasa diinginkan. Mengetahui pasangan tiba-tiba membutuhkan Anda dengan melakukan hubungan seks dapat berdampak baik terhadap hubungan ke depannya. Meski begitu, hubungan seks singkat bukan berarti menggantikan hubungan seks pada umumnya.
Sebab kebanyakan wanita membutuhkan waktu kira-kira 20 menit untuk mencapai orgasme. Bila hubungan seks singkat terlalu sering dilakukan, kecil kemungkinan wanita akan mendapatkan orgasme.