FaktualNews.co

Ledakan Rumah di Kota Batu, Dua Bocah ini Lari Minta Tolong

Peristiwa     Dibaca : 959 kali Penulis:
Ledakan Rumah di Kota Batu, Dua Bocah ini Lari Minta Tolong
FaktualNews.co/Istimewa/
Kondisi rumah di Kota Batu setelah terjadi ledakan, Juma (18/5/2018).

BATU, FaktualNews.co – Dua orang bocah perempuan dengan kondisi tubuhnya yang melepuh, berteriak minta tolong kepada warga, setelah terkena ledakan diduga berasal dari ketel uap pabrik tahu.

Ledakan itu terjadi di industri tahu rumahan milik Widianto (42), warga Temas RT01 RW05 Nomor 16, Jalan Wukir, Gang IXA Kota Batu, Jawa Timur, Jumat (18/5/2018).

Zahra (6) dan Erina (8) yang berlari meminta pertolongan kepada warga, lantas dibawa ke rumah sakit dengan mobil pick up.

“Tadi mereka berdua, berteriak tolong tolong, begitu. Langsung dilarikan ke rumah sakit oleh warga,” kata salah seorang warga, Sutomo.

Menurutnya ledakan yang terjadi itu sangat besar, dan getaran terasa sangat kuat. “Ledakannya sangat keras, kami kira ada bom,” tambahnya.

Akibat ledakan tersebut satu orang meninggal dunia yakni, pemilik rumah Widianto. Sementara istri Widianto, Enik Susanti (38), Zahra (6) dan Erina (8) keponakan korban, serta Nunuk (30) adik ipar, mengalami luka melepuh dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata Kota Batu.

Sementara itu, ledakan ketel uap pabrik tahu ini masih dalam penyelidikan mendalam. Bahkan untuk menemukan penyebab pasti ledakan, Tim Labfor Kimia Biologi dan Forensik akan didatangkan ke lokasi kejadian.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul