FaktualNews.co

Fenomena Kutu Loncat Pileg 2019, Ketua Fraksi Gerindra Gresik Pindah ke NasDem

Politik     Dibaca : 1279 kali Penulis:
Fenomena Kutu Loncat Pileg 2019, Ketua Fraksi Gerindra Gresik Pindah ke NasDem
FaktualNews.co/Azharil Farich/
Ketua Fraksi Gerindra DPRD Gresik Abdullah Syafii saat menunjukkan SK pengangkatan dirinya.

GRESIK, FaktualNews.co – Meski telah resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) Partai Nasdem ke KPUD Gresik, Ketua Fraksi Gerindra DPRD Gresik Abdullah Syafii bersikukuh mempertahankan jabatannya hingga dirinya resmi mengundurkan diri.

Pernyataan itu disampaikan oleh Abdullah Syafii, menanggapi isu pergantian dirinya oleh pengurus DPC Gerindra Gresik. Kabarnya, Syafii akan diganti oleh Abdullah Munir yang juga anggota fraksi Gerindra Gresik.

“Saya dapat kabar kalau jabatan saya (Ketua Fraksi Gerindra) akan diganti oleh Abdullah Munir. Kalau itu dilakukan maka itu sudah melanggar AD/ART partai. Dan tentunya saya akan melakukan perlawanan hukum,” ujar Abdullah Syafii.

Dia memaparkan, proses pengunduran dirinya dari partai Gerindra tetap akan dilakukan. Namun, proses itu akan diajukan sebelum batas akhir penetapan Daftar Calon Sementara (DCS) oleh KPUD Gresik pada 31 Juli 2018.

“Saya diganti tidak masalah, asal sesuai prosedur. Karena saya diangkat sebagai Ketua Fraksi itu ada SK dari DPP Gerindra. Kalau memang dicopot, ya harus ada pencabutan SK terlebih dahulu” ungkapnya.

Saat ini proses pencopotan Abdullah Syafii sebagai Ketua Fraksi Gerindra masih dibahas dalam rapat fraksi. Tampak Ketua dan Sekjen DPC Gresik Asluchul Alif dan Asikin Hariyanto ikut menghadiri rapat di ruang fraksi Gerindra.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul