FaktualNews.co

Penyebab Kebakaran Dipertanyakan, Pemilik Kios Pasrah

Peristiwa     Dibaca : 1268 kali Penulis:
Penyebab Kebakaran Dipertanyakan, Pemilik Kios Pasrah
FaktualNews.co/Suparni/PB/
Pasar Pon Trenggalek, yang terbakar Sabtu (26/8/2018) dini hari,

TRENGGALEK, FaktualNews.co-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Trenggalek, belum mengetahui penyebab kebakaran di Pasar Pon, pada Sabtu (26/8/2018) dini hari. Kobaran api yang meluluh lantakkan bangunan Pasar Pon tersabut baru bisa dikuasai setelah 4 jam dengan melibatkan sebanyak 9 unit mobil pemadam kebakaran (damkar).

“Kita masih disibukkan dengan pemadaman, terkait penyebab kebakaran masih diselidiki lebih lanjut,” ujar Plh Bupati Trenggalek, PariyoSabtu (25/8/2018).

Menurutnya, Pemkab Trenggalek, telah berupaya tanggap untuk berkoordinasi dengan semua pihak, guna meredam amukan si jago merah. Setidaknya ada sebanyak 3 mobil damkar Trenggalek dikerahkan. Berselang sekitar dua jam bantuan datang sebanyak tiga unit mobil damkar dari Tulungagung. Selain itu, dua unit mobil tangki air dari BPBD dan satu unit dari PKLH. Akhirnya, kobaran api mulai dapat dikuasai menginjak pukul 05.00 WIB.

“Prosedur tanggap bencana kami utamakan lebih dahulu. Terkait penyebab dan jumlah kerugian baru diketahui pasca kebakaran,” tambahnya.

Salah satu pemilik kios Bekti Hari (23) mengatakan, hanya bisa pasrah ata kebakaran tersebut. Akibat kebakaran tersebut,mengaku mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah atas 8 kios miliknya.

“Barang dagangan yang ludes terbakar senilai Rp 500 juta. Jika bangunannya dinilai, total kerugian mencapai Rp 600 juta. Sialnya lagi, sertifikat persuratan kios juga ikut terbakar,” ungkapnya.

Kasat Pol PP Damkar, Ulang Setyadi menerangkan pasca amukan si jago merah, kerusakan mencapai sekitar 75 % dari keseluruhan komplek pasar. Dengan estimasi sisanya mampu diselamatkan oleh petugas dibantu warga.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin
Tags