FaktualNews.co

Kronologi Kebakaran PT Gudang Garam Kediri karena Apa, Ini Fakta Kebakaran Pabrik Rokok

Peristiwa     Dibaca : 905 kali Penulis:
Kronologi Kebakaran PT Gudang Garam Kediri karena Apa, Ini Fakta Kebakaran Pabrik Rokok
Ilustrasi. PT Gudang Garam Kediri alami kebakaran, simak kronologi kebakaran karena apa, ini fakta kebakaran pabrik rokok. /Pixabay/Miju

KEDIRI, Faktualnews.co – Simak kronologi kebakaran PT Gudang Garam Kediri karena apa, ini fakta kebakaran pabrik rokok.

Peristiwa kebakaran terjadi di pabrik rokok, PT Gudang Garam, Kediri, Jawa Timur pada Senin, 7 November 2022.

Kronologi Kebakaran PT Gudang Garam Kediri karena Apa, Ini Fakta Kebakaran Pabrik Rokok

Kejadian ini membuat banyak yang mencari tahu kronologi kebakaran PT Gudang Garam tersebut.

Peristiwa itu sendiri dilaporkan pertama kali pada Senin, 7 November 2022 pukul 23.30 WIB.

Berdasarkan informasi petugas pemadam kebakaran Kabupaten Kediri, pabrik yang terbakar berada di antara Kota Kediri dan Kabupaten Kediri.

Menanggapi kejadian itu, manajemen PT Gudang Garam memberikan penjelasan terkait kebakaran yang terjadi di salah satu gudang miliknya.

Kebakaran terjadi di salah satu gudang tempat penyimpanan barang penunjang atau barang nonproduksi yang tidak memengaruhi kegiatan produksi rokok.

Sehingga, kebakaran itu tidak memengaruhi operasional pabrik. Selain itu dipastikan tidak ada korban jiwa dan luka dari peristiwa tersebut.

Saat ini kebakaran sudah berhasil dipadamkan Unit Pemadam Kebakaran PT Gudang Garam Tbk. Mereka dibantu jajaran PMK Pemkot Kediri dan Polres Kediri Kota. Namun belum diketahui penyebab dan kronologi pasti kebakaran.

Awal mula kejadian kebakaran PT Gudang Garam Kediri sendiri berawal dari sebuah video di sosial media

Dalam video itu nampak kobaran api besar yang membakar bangunan pabrik. Asap tebal pun membumbung jelas di langit meskipun hari gelap.

Bahkan api besar yang muncul membuat kondisi di sekitar terlihat terang padahal kejadian terjadi pukul 23:30 WIB.

Itulah kronologi kebakaran PT Gudang Garam Kediri karena apa, ini fakta kebakaran pabrik rokok.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Sumber
beritadiy-pikiran-rakyat.com