FaktualNews.co

Puluhan Pelaku Kriminal Pasuruan Diringkus

Kriminal     Dibaca : 1243 kali Penulis:
Puluhan Pelaku Kriminal Pasuruan Diringkus
FaktualNews.co/Abdul Aziz Zubair/
Waka Polres Pasuruan Kota, Kompol Pratolo bersama jajaran saat menunjukkan barang bukti hasil Operasi Sikat Semeru 2018 di Mapolres Pasuruan Kota, Senin (17/9/2018).

PASURUAN, FaktualNews.co – Selama dua pekan, Polresta Pasuruan berhasil membekuk 99 orang pelaku kriminal dalam Operasi Sikat Semeru 2018 yang digelar sejak 5 hingga 16 September 2018.

Total pelaku diamankan mencapai 99 orang diantaranya, 2 curanmor, 1 curas, 9 curat, 1 sajam, 1 penggelapan, 3 penipuan, 8 penjaja seks komersial (PSK), 3 narkotika dan premanisme 71 pelaku.

“Seluruh pelaku ini diamankan dari hasil operasi sikat semeru 2018,” kata Kasat Reskrim Polres Pasuruan Kota, AKP Slamet Santoso, Senin (17/9/2018).

Dari kasus terungkap, diantaranya curanmor ada 2 Target Operasi (TO), untuk curas 1 orang, curat 5 orang, dan sajam 1 orang.

“Untuk kasus penggelapan 1 orang, penipuan 3 orang, PSK 4 orang, 3 orang kasus narkotika dan 26 pelaku premanisme,” jelasnya.

“Dari kasus yang saat ini jadi prioritas yakni terkait kasus curat dengan dan sementara saat ini masih kami sidik. Kasus yang terjadi di kawasan Bj Perdana. Pelaku lain yang belum ditangkap akan dilakukan pengejaran,” beber Slamet.

Target operasi dilakukan, yakni terhadap pelaku curas dan curat yang banyak laporan dari masyarakat. Oleh karena itu, pihaknya akan menggelar operasi secara menyeluruh. Sekaligus untuk mempersempit aksi pelaku begal yang tak sedikit warga menjadi korban dari para pelaku yang dikenal tak punya rasa belas kasihan pada korbannya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul