FaktualNews.co

Firasat Penumpang Selamat yang Tertinggal Pesawat Lion Air JT-610

Peristiwa     Dibaca : 1551 kali Penulis:
Firasat Penumpang Selamat yang Tertinggal Pesawat Lion Air JT-610
FaktualNews.co/Istimewa/
Petugas Basarnas tengah melakukan persiapan penyelamatan korban pesawat Lion Air yang jatuh di perairan Karawang.

JAKARTA, FaktualNews.co – Pesawat Lion Air JT-610 jatuh di perairan Tanjung Karawang, setelah dinyatakan hilang kontak pukul 06.20 WIB, Senin (29/10/2018). Sebanyak 188 orang berada di dalam pesawat itu.

Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti nasib para penumpang dan kru pesawat dengan type B737-8 Max itu. Badan SAR Nasional (Basarnas) dan aparat gabungan hingga saat ini masih berupaya mengevakuasi para korban.

Beruntung bagi Sony Setiawan Pegawai Kanwil Ditjen Perbendaharaan Babel. Dirinya selamat dari insiden kecelakaan tersebut setelah batal menumpangi pesawat Lion Air JT-610 yang jatuh tersebut.

Pria yang tinggal di Bandung ini tertinggal pesawat lantaran terjebak macet di tol Cikampek. Ia menyebutkan dirinya seharusnya sudah menumpang pesawat ini dan sudah melakukan check-in.

“Saya rumahnya di Bandung tiap minggunya pulang, setiap Senin pagi naik Lion yang 06.10. Biasa dari Bandung 11 malam biasanya terminal 1 B Jakarta sekitar jam 3 pagi, tadi pagi macet parah di Cikampek saya baru sampai Bandara 6.20 pesawat sudah terbang,” katanya, Senin (29/10/2018).

Sony menuturkan, dirinya sempat lemas dan menangis saat tiba di bandara Soekarno Hatta mengetahui pesawat yang seharusnya ditumpanginya itu dikabarkan hilang kontak. Bahkan, disebutkan pesawat tersebut jatuh di perairan Karawang.

“Saya lemes sampai nangis, ini lah jalannya takdir Allah buat saya untuk memperbaiki diri. Karena tau saya telat saya beli tiket Sriwijaya yang 09.40 karena tadi parah sekali macetnya,” jelasnya.

Menurut Sony, ia sudah memiliki firasat tidak nyaman sejak sehari sebelum berangkat. Bahkan Ia sudah mencetak boarding pass karena takut terlambat.

“Dari kemarin sore enggak enak. Saya check online karena takut terlambat, tapi saya kok males benar pergi. Biasanya enggak pernah dicetak boarding pas,” tandasnya.

Firasat Penumpang Selamat Akibat Tertinggal Pesawat Lion Air JT-610

Sony, menunjukan tiket boarding pass pesawat Lion Air JT-610 miliknya/Foto : Bangkapos.com

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin
Sumber
Bangkapos.com