FaktualNews.co

Pemilu 2019, Tingkat Partisipasi Masyarakat Jatim Ditarget Diatas 80 Persen

Politik     Dibaca : 695 kali Penulis:
Pemilu 2019, Tingkat Partisipasi Masyarakat Jatim Ditarget Diatas 80 Persen
Gubernur Jatim, Soekarwo.

SURABAYA, FaktualNews.co – Gubernur Jatim, Soekarwo menargetkan tingkat partisipasi masyarakat dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 bisa diatas 80 persen.

“Kalau bisa 80 persen naik, ini target,” tegas Pak Dhe Karwo, Selasa (6/11/2018).

Tapi yang tak kalah penting disampaikan Soekarwo, bukan hanya tingkat partisipasi yang tinggi. Namun, pelaksanaan Pemilu 2019 juga harus berjalan secara Jujur Adil (Jurdil) dan landai, karena peristiwa lima tahunan tesebut akan berimbas pada aspek sosial dan ekonomi.

Oleh karena itu, ia berharap tensi politik tinggi menjelang pesta demokrasi lima tahunan perlu upaya pendinginan dengan cara silaturahmi bersama.

“Jadi politik di 2019 itu harus landai, harus Jurdil dan kemudian impactnya terhadap persepsi positif apa saja terhadap non poltik itu. Ini penting sekali karena apa saja dengan tensi tinggi harus dirasionalkan, dihatikan kembali yaitu lewat silaturahmi,” katanya.

Diketahui, ada 30.554.761 jiwa warga masyarakat Jawa Timur yang memiliki hak suara dalam Pemilu 2019. Data itu berdasar Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang dimiliki Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

Jumlah DPT tersebut naik bila dibandingkan jumlah DPT pada saat pelaksanaan pemilihan gubernur 2018 yang mencapai 30.155.719 jiwa.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul