Advertorial

Pemkab Jombang Serukan Gerakan Khotmil Quran dan Sedekah Untuk Keselamatan Bangsa

JOMBANG, FaktualNews.co – Pemerintah Kabupaten Jombang, Jawa timur menyerukan gerakan wajib bersedekah dan membaca Alquran yang dilaksanakan setiap hari Jumat, mulai Desember 2018. Ini dilakukan selama untuk keselamatan bangsa.

Dalam pencanangan gerakan wajib bersedekah dan membaca Alquran, Bupati Jombang, Mundjidah Wahab didampingi Wakil Bupati Sumrambah, mengajak masyarakat setiap Jumat melaksanakan Khotmil Quran dimasing-masing Masjid atau Musala. Selain itu Bupati juga mengajak masayarakat memupuk jiwa sosial dengan bersodaqoh.

“Ini adalah gerakan yang harus kita lakukan bersama untuk keselamatan bangsa,” kata Mundjidah, saat memantau kegiatan Khotmil Quran di masjid Al Mustawa dan Masjid Besar di Diwek, Jumat (7/12/2018).

Dengan gerakan Khotmil Quran dan Sodaqoh di Kabupaten Jombang, Mundjidah berharap dijauhkan dan dihindarkan dari segala musibah dan bencana, dari segala hal yang berdampak negatif. “InsyaAllah dengan bersodaqoh kita akan menanamkan pada diri kita, anak kita dan masyarakat Kabupaten Jombang untuk gemar berbagi, membantu sesama demi kemaslahatan dan kebaikan,” tuturnya. (*)