Birokrasi

Butuhkan 222 Formasi, CPNS Kota Blitar Lolos 215 Pendaftar

BLITAR, FaktualNews.co – Setelah mengikuti kompetensi dasar dan seleksi kompetensi bidang. Akhirnya hasil CPNS di umumkan melalui website BKD Kota Blitar. Dalam pengumuman saat ini sebanyak 215 peserta yang terpilih

Dalam rekruitmen CPNS tahun 2018,Pemerintah Kota Blitar menerima 222 formasi. Namun hanya terisi 215 sehinga 7 mormasi yang tidak terisi meliputi dokter spesialis dan pranata teknis disabilitas karena tidak adanya pendaftar.

“Hari ini pengumuman hasil CPNS pengumuman ini diumumkan melewati website BKD Kota Blitar. Dalam pengumuman saat ini sebanyak 215 peserta dinyatakan lolos seleksi CPNS. Tentunya peserta yang lolos ini telah mengikuti aturan atau seleksi dan kompetensi bidang, “jelas Suyoto, Kepala Badan Kepegawaian Daerah BKD Kota Blitar, Rabu (2/1/2019).

Lebih lanjut Suyoto mengatakan, dari peserta yang terpilih sebanyak 215 peserta ini dalam waktu dekat segera kami kumpulkan dan pelaksanaan pemberkasan.

Diberitakan sebelumnya, pada bulan Oktober tahun lalu pendaftaran CPNS di Kota Blitar mencapai kurang lebih 4000 orang pendaftar. Sedangkan Kota Blitar hanya membutuhkan sebanyak 222 formasi. “Setelah dilakukan seleksi kompetensi administratif dan seleksi kompetensi bidang, hari ini BKD mengumumkan peserta yang lolos,”pungkasnya.