Peristiwa

2 Tahun Tak Ada Rekrutmen, Tahun 2021 Ini Jember Dapat Jatah 4.305 CPNS

JEMBER, FaktualNews.co – Bupati Jember Hendy Siswanto menegaskab untuk tahun 2021 ini mendapat jatah penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) sebanyak 4.305 orang.

Jumalh yang menurut Handy Siswanto terbanyak se Jawa Timur itu didapat setelah Kabupaten Jember 2 tahun ‘berpuasa’, tidak memperoleh jatah pengangkatan pegawai negeri.

“Alhamdulillah, Jember pada Juni 2021, atau paling lambat Juli, kita sudah akan mendapat jatah penerimaan 4.305 CPNS. Subhanallah, saya terharu sekali. Ini adalah kado buat saya dari negeri,” ujar Hendy Siswanto usai melantik 9 Pj Kapala Desa, di Aula Sudarman Kantor Pemkab Jember, Sabtu (8/5/2021).

Menurut Hendy, rincian formasi CPNS pada tahun 2021 ini adalah, 634 calon ASN baru untuk tenaga kesehatan (nakes), serta 3.671 untuk P3K yang didominasi tenaga pendidikan (guru).

“Ayo bersiap, belajar. Saya harap ini bisa diisi semua oleh warga Jember. Bisa dibuka persyaratannya dari sekarang di website Kemen PAN RB,” jelasnya.

Hendy mengungkapkan, semula Jember hampir kembali tidak mendapatkan jatah CPNS dari Kemendagri. Pasalnya Kabupaten Jember beberapa waktu sebelumnya ada kendala transisi birokrasi.

“Bahkan untuk pengajuan yang kami lakukan (Pemkab Jember) baru mengajukan permohonan kuota CPNS ke pemerintah pusat pada Maret 2021 kemarin. Saat itu, pemerintah pusat sudah menutup permohonan jatah penerimaan CPNS dari daerah,” ujarnya.

Untuk pengajuan yang dilakukan Pemkab Jember, hanya sebanyak 1.500 formasi, tapi ditolak karena sudah tutup.

“Tetapi saya mencoba melobi (menjalin komunikasi, red), memohon karena Jember sudah 2 tahun tidak dapat jatah CPNS. Saya bilang waktu itu, kasihan warga Jember, sampai harus ikut tes ke daerah lain,” ungkapnya.

“Alhamdulillah permohonan itu diterima, dan kita (Jember) dapat kuota. Bahkan lebih banyak dari yang diajukan,” katanya.