FaktualNews.co

Raih Anugerah Adipura 2018, Bupati Badrut Keliling Kota Pamekasan

Birokrasi     Dibaca : 1120 kali Penulis:
Raih Anugerah Adipura 2018, Bupati Badrut Keliling Kota Pamekasan
Bupati Pamekasan Badrut Tamam bersama Wabup Raja'e menunjukan piala Adipura kepada warga Pamekasan

PAMEKASAN, FaktualNews.co – Bupati Pamekasan Badrut Tamam menggelar kirab setelah menerima penganugerahan Adipura 2018 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Sebelumnya penyerahan anugrah Adipura diberikan langsnug oleh wakil Presiden Kepada Bupati Pamekasan di Auditorium Dr. Soedjarwo, gedung Manggala Wanabakti Jl. Gatot Subroto Jakarta Pusat, Senin (14/1/2019).

Bupati Pamekasan, mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut serta menjaga kebersihan hingga kabupaten Pamekasan layak mendapat penganugerahan Adipura.

“Alhamdulillah Pamekasan hebat dapat penganugerahan Adipura berkat doa restu Kepala Dinas, Sekda, DLH, dan semua OPD dan masyarakat Pamekasan, terima kasih semuanya,” katanya, Rabu (16/1/2019).

Ia menjelaskan bahwa penghargaan ini merupakan sebuah berkat kerjasama antar pemerintah dengan masyarakat. “Tiga tahun kita menunggu dan alhamdulillah baru tahun ini Pamekasan dapat Penganugrahan Adipura,” urai politisi PKB.

Bupati berharap Pamekasan pada tahun yang akan datang bisa kembali menerima penganugerahan Adipura. “Mudah-mudahan ini tetap kita pertahankan. Semoga tahun 2020 kedepan Pamekasan mendapat penghargaan yang lebih baik lagi,” tutupnya.

Kirab penganugerahan Adipura di Start dari kantor kecamamatan tlanakan menuju Monumen Arek Lancor. Adapun jalur yang dilalui antara lain: Jl. Raya Tlanakan, Jl. P.Tronojoyo, Jl. Niaga, Jl. Jingga, Jl. Jokotole, Jl. Raya Sumenep, Jl. Bonorogo, Jl. Stadion, Jl. Jokotole, Jl. Panglima sudirman, finish Monumen Arek Lancor.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin