SIDOARJO, FaktualNews.co – Misari, penghuni kompleks perumahan Graha Candi Mas Sidoarjo ditembak pria tak dikenal, Senin (18/2/2019) dinihari. Pelaku diduga merupakan komplotan pencuri.
“Peristiwanya terjadi dinihari. Sekira pukul 02.30 WIB,” ungkap Misari sambil menunjukkan luka di dagunya dan peluru yang sempat melukainya.
Saat itu dia melihat ada orang mencurigakan masuk ke kompleks perumahan yang berada di Desa Gelam, Kevamatan, Candi, Sidoarjo tersebut. Mereka menumpangi dua motor, Vario dan Vixion.
“Kalau saya tidak salah lihat, yang satu pakai Vario, satunya berboncengan menggunakan Vixion,” kata Misari.
Karena curiga, dia berjaga-jaga di rumahnya yang berada di dekat pintu masuk perumahan tersebut. Ternyata kecurigaannya benar. Tak lama setelah itu ada warga yang meneriakinya maling.
Misari pun bergegas keluar mengajak anaknya untuk menghadang orang tak dikenal yang diduga pencuri tersebut. Misari melempar kursi ke motor Vixion yang melintas. Dua penumpang sepeda motor itupun terjatuh.
Sementara satu yang mengendarai Vario kabur. Melihat itu, Misari bersama anaknya berusaha mendekat. Tapi dua orang yang terjatuh tersebut salah satunya mengeluarkan sepucuk senjata api.
Senjata itupun ditembakkan ke Misari. Satu peluru bersarang di dagu Misari. Ia mengalami luka dan kemudian menjahui kedua pelaku. Lantaran khawatir mereka nekat dan kembali menembak Misari.
“Ditembakkan beberapa kali. Saya dengar suaranya. Makanya kami tidak bisa berbuat apa-apa karena ada tembakan itu,” jelsanya.
Kemudian, dua orang itupun kabur meninggalkan kompleks perumahan. Sementara Misari harus menjalani perawatan atas luka yang dideritanya. Warga juga berhamburan ke luar rumah setelah mengetahui peristiwa ini.
Mereka juga sudah melapor ke pihak kepolisian terkait peristiwa yang terjadi dinihari tersebut. Saat ini, kasus tersebut sudah ditangani aparat kepolisian.
Semnetara, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, masih berusaha mendalami kasus penembakan ini. Ia mengatakan, sudah menerjukan anak buahnya guna mengungkap siapa pelaku penembakan tersebut.
“Masih dalam penyelidikan. Kita masih mendalami kasus tersebut. Beberapa saksi sudah dimintai keterangan, dan petugas juga berusaha mencari beberapa petunjuk dari lokasi kejadian,” kata Kapolres.
Kapolres juga belum bisa memastikan apakah tiga orang tersebut merupakan komplotan pencuri. “Kami masih dalami. Belum bisa memastikannya sekarang,” tukasnya.