FaktualNews.co

Ketua PPK Pingsan, Rekapitulasi di Kecamatan Kesamben, Jombang Ditunda

Peristiwa     Dibaca : 1512 kali Penulis:
Ketua PPK Pingsan, Rekapitulasi di Kecamatan Kesamben, Jombang Ditunda
FaktualNews.co/Muji Lestari/
Ketua PPK Kesamben, Jombang saat menjalani perawatan di Puskesmas setempat

JOMBANG, FaktualNews.co – Rekapitulasi hasil pemungutan suara di Kecamatan Kesamben, Jombang, Jawa Timur, tertunda. Hal ini lantaran Ketua PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) setempat, Khotim Fadli (31) mendadak pingsan setelah diduga kelelahan.

Kejadian ini terjadi pada, Rabu (24/04/19) malam di Kantor Kecamatan Kesamben. Saat kejadian Khotim bersama anggota PPK lainya sedang bersiap melakukan rekapitulasi hasil perolehan suara Pileg (Pemilihan Legislatif). Tiba-tiba, Khotim roboh dan tak sadarkan diri sehingga harus dilarikan ke Puskesmas setempat.

“Mungkin kecapekan, kemarin persiapan rekap data penyesuaian, saya dan rekan-rekan lupa makan padahal sudah disiapkan, tapi kami nggak sempat makan,” ungkap Khotim, satlat ditemui di ruang perawatan Puskesmas Kesamben, Kamis (25/04/19).

Khotim mengakui padatnya proses diluar gambaran tahapan yang ada cukup membuat waktu dan tenaga petugas penyelenggara terforsir. Pekerjaan ini yang notabene lebih besar jika dibandingkan dengan tahapan yang ada.

Dikatakannya, hingga saat ini proses rekapitulasi hasil pemungutan suara Pileg yang seharusnya sudah berjalan harus ditunda. Kata dia, rekapitulasi rencananya akan dilanjutkan kembali malam ini.

“Rekapnya semua desa sudah selesai, tinggal rekap di Kecamatan. Yang Pilpres sudah kelar kita baru mulai yang Pileg ini, seharusnya kita jadwalkan sejak kemarin tanggal 24 april,” ujarnya.

Sementara, Kapolsek Kesamben, AKP Mursid Budi Hartanto mengatakan, meski proses rekapitulasi tertunda, namun kegiatan pengamanan akan tetap dilakukan sesuai prosedur yang ada.

Dijelaskan Mursid, di Kecamatan Kesamben ada delapan anggota dari Polri dan TNI serta sejumlah petugas dari Satpol PP serta Linmas ditugaskan mengamankan seluruh tahapan Pemilu 2019 ini.

“Rekapitulasi akan dilanjutkan kembali tunggu koordinasi dari PPK dan Panwascam karena ketua PPK masih dirawat. pengamanan kami tetap sesuai prosedur hingga pengawalan sampai di KPU,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Z Arivin