FaktualNews.co

Agar Anak Semangat Kembali Sekolah, Ini Tipsnya

Pendidikan     Dibaca : 1702 kali Penulis:
Agar Anak Semangat Kembali Sekolah, Ini Tipsnya
FaktualNews.co/Istimewa/
Ilustrasi.

SURABAYA, FaktualNews.co – Liburan sekolah sudah berakhir. Artinya, si anak juga harus segera bersiap untuk kembali ke sekolah. Namun, nampaknya si anak tidak bersemangat kembali masuk sekolah.

Jika itu yang terjadi, orangtua perlu melakukan beberapa trik untuk membuat anak kembali bersemangat bersekolah. Sebenarnya, tidak perlu hal-hal yang rumit dan terlalu berlebihan. Ibu dan ayah bisa lho memberi motivasi untuk anak dengan hal-hal yang sederhana.

Misalnya, ceritakan padanya bahwa sekolah adalah tempat yang menyenangkan dan bahwa belajar adalah hal yang penting dan harus bisa ia nikmati.

Tentu saja, pengertian tersebut harus disampaikan dengan pendekatan yang tepat. Sehingga, dia akan lebih mudah menerima dan memahaminya.

Selain memberi motivasi, ada beberapa cara yang juga bisa dilakukan orangtua agar anak semangat kembali ke sekolah. Yuk, disimak!

  1. Pastikan Anak Tidur Tepat Waktu

Saat musim liburan, biasanya jam tidur anak akan berantakan. Nah, salah satu cara untuk menyiapkan sebelum kembali ke sekolah adalah dengan memperbaiki pola tidurnya. Pastikan anak mendapatkan waktu istirahat yang cukup di malam hari.

Kurang tidur di malam hari bisa menyebabkan anak kehilangan semangat dan motivasi untuk sekolah. Alhasil, dia mungkin akan terlihat malas dan tidak bersemangat pada hari pertama sekolah. Anak usia sekolah disarankan untuk mendapatkan waktu tidur sekitar 9-12 jam dalam satu hari.

  1. Penampilan Baru

Sebelum kembali ke sekolah, ajaklah anak untuk memotong rambut. Selain untuk mengubah penampilan, nyatanya hal ini juga bisa membantu meningkatkan semangat sekolah anak.

Penampilan yang baru setidaknya bisa membawa suasana yang baru pula, sehingga anak akan jadi lebih semangat untuk menghadapi hari pertama sekolah setelah liburan.

  1. Beli Peralatan Sekolah

Umumnya, setelah liburan sekolah, anak-anak akan membutuhkan beberapa peralatan sekolah baru. Seperti buku, pulpen, atau tas dan seragam. Mengajak anak untuk membeli alat-alat sekolah ini juga bisa membantu meningkatkan semangat anak kembali ke sekolah.

Sebaiknya, hindari membelikan anak hal-hal yang tidak perlu. Selain lebih boros, kebiasaan tersebut juga bisa membuat anak menjadi manja dan terbiasa harus diiming-imingi imbalan untuk melakukan sesuatu yang sebenarnya sudah menjadi kewajibannya.

  1. Sarapan Bergizi

Persiapkan juga semangat sekolah dengan mengonsumsi makanan sehat ketika sarapan. Sebagai waktu makan terbaik, sangat penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi anak saat sarapan.

Tak hanya itu, menu sarapan yang disantap ternyata juga bisa memengaruhi mood dan semangat anak dalam menjalani hari.

Agar anak lebih semangat belajar, pastikanlah untuk menyiapkan menu sarapan yang sehat dan kaya akan zat gizi baik untuk tubuh. Misalnya susu, telur, kacang-kacangan, ikan, sayur, dan buah-buahan.

  1. Antarkan Sampai ke Sekolah

Tak ada salahnya untuk mengantarkan anak sampai ke sekolah di hari pertamanya. Nah, untuk memompa semangat anak, pastikan orangtua yang ikut mengantar juga menularkan semangat. Jadi, selama perjalanan, cobalah untuk bercerita atau membicarakan hal-hal yang menyenangkan dengan Si Kecil.

  1. Bekal Makan yang lucu dan Bertemu teman

Meningkatkan semangat sekolah anak juga bisa dilakukan dengan membawakan ia bekal makanan yang bisa dinikmati bersama teman-temannya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin
Sumber
halodoc.com