FaktualNews.co

Petani di Situbondo Temukan Granat Aktif, Hendak Dibuat Hiasan, Sempat Dibersihkan dengan Amplas

Peristiwa     Dibaca : 773 kali Penulis:
Petani di Situbondo Temukan Granat Aktif, Hendak Dibuat Hiasan, Sempat Dibersihkan dengan Amplas
FaktualNews.co/fatur bahri
Tim Jihandak Polres Situbondo mengamankan granat di Mapolsek Kendit, Situbondo.

SITUBONDO, FaktualNews.co-Sebuah granat jenis nanas yang masih aktif, ditemukan di sungai Desa Balung, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Kamis (12/12/2019).

Penemuanya, H Ramli (47), petani sasa desa setempat. Bahkan karena ketidaktahuannya, petani ini sempat membersihkan granat yang masih aktif inio menggunakan amplas. Beruntung tidak terjadi sesuatu yang membahayakan dirinya.

Penemuan bermula ketika Ramli membersihkan sungai menggunakan cangkul. Saat membersihkan lumpur di sungai itulah, mata cangkulnya mengenai benda keras.

Setelah dicek ternyata ada benda asing dari logam, yang mencurigakan di dasar sungai.

Selanjutnya, Ramli membawa pulang benda asing tersebut ke rumahnya, sebelum akhirnya petugas Polsek Kendit, Situbondo mengamankan granat nanas aktif tersebut ke mapolsek setempat.

“Rencana saya, benda asing itu akan saya buat hiasan di rumah. Sehingga langsung saya bawa pulang. Bahkan, saya sempat membersihkan benda asing tersebut menggunakan amplas,” ujar H Ramli.

Kapolsek Kendit, Situbondo Iptu Sumiyatno mengatakan, meski saat ditemukan kondisinya berkarat, namun granat tersebut masih aktif.

“Begitu mendapat informasi ada warga menemukan granat, petugas langsung mengamankan granat nanas tersebut ke Mapolsek Kendit,”ujar Iptu Sumiyatno.

Menurutnya, begitu berhasil mengamankan granat nanas yang masih aktif tersebut, pihaknya menghubungi Tim Jihandak (penjinak bahan peledak) Polres Situbondo.

Selain itu, karena dikhawatirkan granat nanas akan meledak, pihaknya juga menghubungi petugas Brimob Bondowoso.

”Saat ini, petugas Brimob Bondowoso dalam perjalanan menuju ke Mapolsek Kendit, Situbondo,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah