FaktualNews.co

Jelang Libur Nataru, Harga Telur di Pasar Tradisional Jombang Merangkak Naik

Ekonomi     Dibaca : 825 kali Penulis:
Jelang Libur Nataru, Harga Telur di Pasar Tradisional Jombang Merangkak Naik
FaktualNews.co/anggit puji widodo
Pedagang telur di Pasar Legi Citra Niaga Jombang

JOMBANG, FaktualNews.co-Jelang liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2020, harga telur di sejumlah pasar tradisional Kabupaten Jombang mengalami kenaikan.

Selama kurun waktu satu bulan ini, sudah dua kali terjadi kenaikan harga. Kenaikan harga telur ini rutin terjadi setiap akhir tahun.

Kenaikan harga telur antara lain terjadi di Pasar Legi Citra Niaga Jombang.

Sejumlah penjual telur ayam di pasar terbesar di Kabupaten Jombang ini menuturkan, sebelumnya harga telur masih Rp 22 ribu per kilogram.

Namun, sejak pekan lalu sudah naik menjadi Rp 23 ribu, dan pada Rabu (11/12/2019) ini naik Rp 500, menjadi Rp 23.500 per kilogram.

“Baru naik hari Rabu kemarin. Kalau sudah deket Natal pasti naik terus. Belum tahu ini nanti harga telur naik lagi apa gak,” ucap pedagang telur kepada KabarJombang.com (kelompok Faktual Media), Jumat (13/12/2019).

Ditambahkan, meskipun harga telur naik, namun jumlah pembeli telur tetap tidak meningkat.

Hal senada juga diungkapkan Novita, pedagang telur di Pasar Peterongan.

Sebelumnya harga telur masih Rp 23 ribu per kilogram. Tetapi sejak Rabu sudah naik menjadi Rp 23.500 per kilogram.

“Naik mas, soalnya udah hampir natal. Biasanya nanti naik lagi harganya,” ujarnya.

Ia menyebut, harga telur baru akan kembali normal ketika sudah masuk awal tahun 2020 mendatang.

“Biasanya begitu, Januari baru turun lagi harganya,” kata perempuan asal Kecamatan Sumobito ini.(anggit puji widodo)

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah