Permudah Pelayanan, Polres Pamekasan Luncurkan Program ‘Bus Kota’
PAMEKASAN, FaktualNews.co-Untuk meningkatkan pelayanan yang baik bagi masyarakat, Polres Pamekasan meluncurkan Program Inovasi unggulan Bermanfaat untuk Sesama Komunikatif Tanggap (Bus kota).
Kapolres Pamekasan, AKBP Djoko Lestari mengatakan, di era digital yang serba cepat ini. Pores Pamekasan menyediakan pelayanan yang cepat untuk publik.
Hal itu dilaksanakan untuk memberikan masyarakat senang dengan pelayanan yang diberikan kepolisian.
“Tujuannya agar masyarakat Pamekasan dapat mengetahui bahwa Polres Pamekasan memiliki program layanan publik yang inovatif,” katanya saat meluncur di halaman Polres Pamekasan, Jumat (24/01/2020).
Dikatakan Djoko, program inovasi yang di launching polres meliputi dua jenis layanan. Pertama 3S (Triple S), 3S yakni, Silaturrahmi, Sambang, dan Safari Jumat dengan masyakat.
Kedua pelayanan BPS (Ball Picker Service), layanan tersebut, sistem jemput bola yang dilakukan polres.
Terdiri dari Pelayanan Perpanjangan SKCK, Pelayanan Khusus Pendaftaran SIM, Pelayanan Pembuatan Laporan Kehilangan, Laporan Polisi dan keperluan lainnya.
“Untuk BPS atau yang lebih dikenal dengan sebutan Layanan Jemput Bola ini akan digelar di wilayah Kabupaten Pamekasan setiap hari Minggu di Arlan,” tambahnya.
Kehadiran program inovasi ini, Polres Pamekasan bisa memberikannya pelayan baik dan mempermudah segala kebutuhan masyarakat.
“Dengan ini polres Pamekasan ingin semakin dekat dengan masyarakat melalui pelayanan yang baik dan cepat,” tandasnya.
Sekdakab Pamekasan, Totok Hartono mengatakan, progam Polres Pamekasan sejalan dengan pemerintah daerah yang sedang berupaya memberikan pelayanan yang cepat.
“Polres Pamekasan cukup berinovasi dan kami mendukung segala percepatan pelayanan publik,” tandasnya.