Peristiwa

Pindah Lajur, Truk Tertabrak di Tol Sidoarjo Hingga Terguling

SIDOARJO, FaktualNews.co – Sebuah truk boks Nopol L 9157 NJ terguling di Jalan Tol Sidoarjo tepat di Kilometer 760.200 A, arah Sidoarjo-Porong, Rabu (5/2/2020). Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu. Lalu lintas sempat terhambat tapi tidak lama kemudian lancar kembali.

Awalnya, truk warna kuning yang dikemudikan Syamsul Arifin (27), warga Teluk Nibung Timur RT 03 RW 08, Perak Utara, Surabaya, melaju dari arah Surabaya menuju ke selatan Malang.

Saat itu, truk melaju di lajur kanan. Ketika hendak berpindah ke lajur kiri, tiba-tiba tertabrak trailer yang tidak diketahui Nopolnya (melarikan diri) dari belakang. Sopir yang tidak bisa mengendalikan kemudi, mengakibatkan truk terguling.

“Truk dari arah Surabaya tujuan ke Malang. Waktu itu truk berjalan di sebelah kanan. Saat hendak pindah ke kiri, tertabrak trailer,” kata Kasat PJR Polda Jatim, Kompol Dwi Sumrahadi.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu, namun kenek atas nama Husaini (21), warga Jangkar, Kecamatan Tanah Merah, Bangkalan, Madura, mengalami luka ringan.

Arus lalu lintas di lokasi, juga sempat tersendat akibat kecelakaan tersebut. Namun, tak berselang lama kembali lancar saat petugas yang tiba dilokasi langsung mengatur arus lalu lintas dan melakukan evakuasi truk.

Sementara kecelakaan itu disebabkan karena kekurang hati-hatian dan kurang konsentrasi pengemudi truk saat hendak pindah lajur. “Kendaraan sudah kami evakuasi,” pungkas Dwi.