FaktualNews.co

Ziarah Makam Gus Sholah, Pengurus DPP Nasdem Samakan dengan Gus Dur

Peristiwa     Dibaca : 649 kali Penulis:
Ziarah Makam Gus Sholah, Pengurus DPP Nasdem Samakan dengan Gus Dur
faktualnews.co/muji lestari
Rombongan Partai Pengurus Partai Nasdem Ziarah ke Makam Gus Sholah

JOMBANG, FaktualNews.co-Rombongan pengurus DPP dan DPW Partai NasDem Jawa Timur, berziarah ke makam KH Salahuddin Wahid (Gus Sholah), di kompleks Ponpes Tebuireng Jombang, Sabtu (8/2/2020).

Selain menyampaikan belasungkawa kepada pihak keluarga, rombongan dipimpin Ketua DPP bidang media dan komunikasi publik partai NasDem, Charles Meikyansyah, ini juga menabur bunga dan menggelar doa bersama di makam Gus Sholah.

Kepada awak media, Charles meyebut, mendiang Gus Sholah merupakan sosok penyatu umat.

Kata dia, Gus Sholah merupakan tokoh yang plural yang tak jauh berbeda dengan kakaknya, Gus Dur. Sehingga dirinya pun begitu merasa kehilangan.

“Walaupun beliau tokoh Islam, dia tidak hanya menaungi orang-orang Islam, tapi juga orang-orang di luar Islam,” tuturnya.

Tak hanya itu, Charles juga mengatakan Gus Sholah merupakan tokoh ulama besar. Kehadiran Gus Sholah, menurutnya juga sangat penting bagi Negara Indonesia.

“Gus Sholah merupakan tokoh pendidikan, ulama, budayawan, tokoh intelektual yang banyak menyumbangkan pemikirannya untuk negara Indonesia,” kata Charles.

Kedatangan rombongan pengurus DPP dan DPW partai NasDem Jawa Timur, disambut Wakil pengasuh pondok, Gus Kikin.

Kata Gus Kikin, ini merupakan dukungan moral yang luar biasa bagi keluarga ponpes Tebuireng yang sedang ditinggalkan salah satu panutannya.

“Ini sangat menjadi dukungan moral kita yang sedang kehilangan beliau, dan mendapat dukungan dari Nasdem,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags