Nasional

Wartawan dan Kapolres Trenggalek, Rayakan HPN  Bersama

TRENGGALEK, FaktualNews.co – Sebagai bentuk kebersamaan dan sinergitas antara polisi dengan wartawan yang bertugas di Trenggalek.  Kapolres Trenggalek, Selasa (11/2/2020), memberikan kejutan spesial dalam merayakan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020.

Acara tersebut digelar di ruang Roestamadji yang merupakan ruang tamu VIP di lantai 2 Mapolres.

Sebuah tumpeng ukuran besar serta kue ulang tahun disiapkan. Bukan itu saja, selain memotong tupeng sebagai wujud syukur, Kapolres Trenggalek, bahkan menyuapi wartawan paling senior dan paling muda yang hadir di acara tersebut.

Kontan saja, suasana yang awalnya sedikit formal berubah menjadi riuh dan meriah.

“Acara ini sengaja kita gelar sebagai bentuk kebersamaan dan sinergitas antara kepolisian dalam hal ini Polres Trenggalek dengan para jurnalis yang secara nyata sudah banyak membantu tugas-tugas kepolisian,” ungkap Kapolres Trenggalek, AKBP Jean Calvijn Simanjuntak.

Disampaikan Calvijn, media memiliki peranan penting dalam keikutsertaannya menjaga kamtibmas kondusif di Trenggalek.

Dalam hal ini terkait penyampaian informasi yang faktual tentang gangguan kamtibmas serta edukasi polisional melalui artikel ataupun berita dirasa cukup membantu. Sehinnga keberhasilan dan prestasi yang diraih Polri bisa diketahui khalayak luas.

“Selaku pribadi dan pimpinan, kami mengucapkan selamat Hari Pers Nasional. Semoga semakin produktif dan sinergitas ini semakin meningkat dalam  Trenggalek aman, jogo Jawa Timur, untuk Indonesia maju,” ucapnya.

Sementara menurut Aby Kurniawan salah satu wartawan yang bertugas di Trenggalek mengatakan, mewakili teman-teman wartawan dan insan pers sangat mengapresiasi atas digelarnya acara tersebut.

Pihaknya juga tidak menyangka bahwa Kapolres Trenggalek, akan memberikan surprise berupa syukuran dan pemotongan tumpeng dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional.

“Mewakili teman-teman wartawan, kami haturkan terima kasih kepada Kapolres Trenggalek, AKBP Jean Calvijn Simanjuntak,” tuturnya.

Semoga, tambah Aby, hubungan yang sudah terjalin ini bisa lebih erat dan dan kedepan sinergitas antara kepolisian dan media semakin kuat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Trenggalek yang lebih baik.