Advertorial

Kepala Disdikbud Jombang Ingatkan Hal Ini Saat Hadiri Lepas Sambut Kepala SMPN 1 Ploso

JOMBANG, FaktualNews.co – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Agus Purnomo menghadiri acara lepas sambut Kepala Sekolah SMPN 1 Ploso, Bambang Widjonarko mengantikan Rudiyoso Adi Nugroho yang kini menjadi Kepala SMPN 4 Jombang.

Kegiatan tersebut digelar di Aula SMPN 1 Ploso Jombang, yang juga dihadiri oleh Muspika, Korwilker Kecamatan Ploso, Pengawas SMP Djulaeni, Komite sekolah dan Kepala Desa Losari.

Kedatangan Bambang disambut oleh para guru dan siswa serta barisan Paskibraka dan Pramuka SMPN 1 Ploso. Prosesi penyambutan tersebut dilanjutkan dengan pemberian bunga kepada kedua Kepala Sekolah. Acara semakin menarik saat para siswa yang tergabung dalam grup musik akustik memberikan penampilan terbaiknya.

Dalam sambutannya, Rudiyoso menyampaikan terima kasih dan permintaan maaf selama menjabat Kepala Sekolah SMPN 1 Ploso. Pihaknya juga menambahi, masih ada program sekolah yang belum terlaksana sehingga menjadi PR bagi kepala sekolah baru.

“Ada 3 program yang dalam kepemimpinan kami belum sempat terlaksana, yang pertama yaitu pemindahan lapangan olahraga basket di halaman depan yang rencananya akan dipindah ke halaman belakang sekolah, kedua meninggikan ruang kelas agar aman dari banjir, agar siswa tidak terganggu proses pembelajarannya, nah yang ketiga merehab ruang TU karena kami rasa sudah perlu untuk mendapatkan perawatan dan rehabilitasi, demi kenyamanan proses administrasi di SMPN 1 Ploso,” ujar Rudiyoso.

Lebih lanjut, ia menambahkan, SMPN 1 Ploso yang termasuk empat sekolah terbesar di Jombang ini telah melaksanakan ujian harian berbasis komputer. Pada Ujian Sekolah siswa kelas IX tahun 2020, SMPN 1 Ploso juga akan melaksanakan ujian berbasis komputer.

Menanggapi hal tersebut, kepala sekolah baru Bambang menyatakan bersedia serta sanggup melanjutkan perencanaan sesuai yang disampaikan Rudiyoso. Dalam penilaiannya, sekolah yang memiliki 953 siswa ini juga perlu memperhatikan sarana dan prasarana.

“Tentunya kami meminta dukungan dari semua pihak untuk mewujudkan hal ini, baik itu dari komite, seluruh warga sekolah dan juga Kepala Desa, demi meningkatkan kualitas pendidikan anak-anak kita semua” ujarnya.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jombang, Agus Purnomo menyampaikan, semua pihak memahami segala peraturan hukum terkait pendidikan.

“Semua harus paham, dari yang terkecil seperti Surat Edaran itu bagaimana tindak lanjutnya, agar proses pembelajaran berjalan lancar dan sinkron, baik antar sekolah, pengawas maupun dengan pemerintah daerah,” paparnya.

Agus juga berharap, kedua kepala sekolah yang berpindah tugas mampu menjalankan amanah secara efektif dan efisien sesuai fungsinya.

Acara lepas sambut ini diisi dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan cinderamata kepada Rudiyoso yang disaksikan oleh Kepala Disdikbud Jombang dan Komite Sekolah.