Candi Jawi Pasuruan, Ditaburi Bibit Ikan
PASURUAN, FaktualNews.co – Candi Jawi yang merupakan peninggalan Kerajaan Kertanrgara, di Jalan Raya Pandaan-Prigen, tepatnya di Desa Candiwates, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, mendapat perhatian dari Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur.
Untuk melestarikan ekosistem di sekitar candi, Ketua BPCB Jatim, Andi Kuhaammad Said, didampingi Ketua Forum Pamong Kebudayaan (FPK) Jatim, Ki Bagong Sinukarto, melakukan tabur 450 benih ikan di kolam yang mengelilingi area Candi Jawi tersebut, pada Minggu (8/3/2020) siang.
Kolam dengan panjang 38 meter dan lebar 3 meter ini, menempati lahan yang cukup luas, sekitar 40 x 60 m2, yang dikelilingi oleh pagar bata setinggi 2 m. Kolam tersebut saat ini dihiasi bunga teratai yang tumbuh subur. Ketinggian candi ini sekitar 24,5 meter dengan panjang 14,2 meter dan lebar 9,5 meter.
Ketua FPK Jatim, Ki Bagong Sinukarto, mengatakan, dengan penaburan bibit ikan ini diharapkan menjaga ekosistem kolam yang jadi penahan terjadinya gempa.
“Kami berharap agar, pihak lain juga ikut melestarikannya, seperti adik-adik mahasiswa dan lainnya,” ujarnya, pada FaktualNews.co, Senin (9/3/2020).