FaktualNews.co

Dampak Covid-19, Angka Pengangguran Baru di Ngawi Diprediksi Capai 100 Ribu

Ekonomi     Dibaca : 1542 kali Penulis:
Dampak Covid-19, Angka Pengangguran Baru di Ngawi Diprediksi Capai 100 Ribu
FaktualNews.co/zainal
Bupati Ngawi Budi Sulistyono

NGAWI, FaktualNews.co-Dampak Covid-19 dipastikan sangat dirasakan oleh seluruh masyarakat di negeri ini, termasuk masyarakat Kabupaten Ngawi, meskipun kondisinya masih zero pasien positif corona.

Dampak yang segera terasa, selain terpuruknya perekonomian warga, juga meningkatnya angka pengangguran. Ini sebagai akibat dirumahkannya pekerja asal Ngawi, baik di pabrik-pabrik NGawi sendiri maupun di lain daerah.

“Yang berdampak langsung akibat dirumahkannya pekerja asal Ngawi ini di atas seratus ribuan KK (kepala keluarga). Mereka akan menjadi pengangguran baru di Ngawi,” jelas Budi Sulistyono Bupati Ngawi, Kamis (23/4/2020).

Untuk mengantisipasi melonjaknya angka pengangguran akibat dampak pandemi Covid 19, dari Pemkab Ngawi telah memasang kuda-kuda.

Di antaranya menyiapkan dana tunai bagi warga yang menurun drastis penghasilannya, dan bagi warga yang menjadi pengangguran baru.

“Dari Pemkab akan menyiapkan modal kerja kembali. Jadi lebih cenderung kepada cash-nya,” terangnya. Namun bupati belum menyebut angka berapa nilai bantuan yang disiapkan.

Hanya saja, diharapkan dengan adanya kucuran dana segar tersebut, dapat memulihkan kembali usaha yang telah dijalaninya setelah wabah virus corona teratasi.

Penyaluran bantuan dari Pemkab Ngawi diupayakan direalisasikan pada pertengahan Ramadan.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah