FaktualNews.co

Bandel Nongkrong di Warkop, Belasan Remaja di Blitar Diamankan Polisi

Peristiwa     Dibaca : 957 kali Penulis:
Bandel Nongkrong di Warkop, Belasan Remaja di Blitar Diamankan Polisi
FaktualNews.co/Dwi Haryadi
Petugas saat merazia warkop di Blitar.

BLITAR, FaktualNews.co – Meski TNI dan Polri sudah merazia berskala besar, namun masih banyak warung kopi (Warkop) di Kota Blitar buka secara sembunyi-sembunyi. Malah, di dalamnya, dijumpai belasan remaja asyik nongkrong tanpa mengenakan masker.

Ini diketahui saat patroli skala besar kembali digelar, pada Sabtu (16/5/2020) malam. Belasan remaja tersebut akhirnya diamankan dan diminta tanda-tangan surat pernyataan, akibat membandel.

Kasat Binmas Polres Blitar, AKP Endang mengatakan, patroli gabungan TNI Polri kali ini dilakukan secara rutin di masa Covid-19. Sasarannya, pada sejumlah titik rentan sebagai tempat berkerumun.

“Sepertinya imbauan kami tidak digubris. Warkop tersebut tampak depan tutup, tapi di dalam sangat ramai. Ditambah para remaja atau pengujung warkop juga tidak memakai masker. Karena masih membandel nongkrong di Warkop, maka terpaksa kami beri surat peryataan,” k AKP Endang, Minggu (17/5/2020) dini hari.

Selain merazia kafe dan warkop, lanjutnya, tim gabungan juga melakukan imbauan pada sejumlah pusat perbelanjaan atau toko baju. Karena toko baju saat ini sangat ramai dan padat.

“Kami sarankan bagi pemilik toko agar membatasi dan menyediakan sarana cuci tangan. Sedangkan untuk pembeli kami sarankan agar melakukan physical distancing atau menjaga jarak saat di kerumunan,” imbaunya.

Pihaknya juga berharap, masyarakat menyadari dan mengurangi keluar rumah di masa wabah virus corona ini. “Ini sudah termasuk upaya memutus rantai penyebaran Covid-19,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Arief Anas