FaktualNews.co

Bantah Kabar Membuat Petasan, Kasun Randu Situbondo: Itu Saya Kumpulkan dari Warga

Peristiwa     Dibaca : 1224 kali Penulis:
Bantah Kabar Membuat Petasan, Kasun Randu Situbondo: Itu Saya Kumpulkan dari Warga
FaktualNews.co/Istimewa
Kadus Eko, saat menyerahkan ratusan petasan milik warganya ke polisi.

SITUBONDO, FaktualNews.co – Eko, Kepala Dusun (Kadus) Randu, Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, membantah keras disebut sebagai pembuat ratusan petasan.

Eko mengatakan, ratusan petasan dan selongsongan petasan dari berbagai ukuran, yang diserahkan langsung kepada Iptu Sudpendi selaku Kapolsek Panarukan, Situbondo itu merupakan petasan milik warganya.

Menurutnya, penyerahan ratusan petasan dan selongsongan petasan berbagai ukuran itu, berawal saat petugas Polsek Panarukan melakukan patroli keliling desa dan mengimbau kepada warga di sejumlah desa di Kecamatan Panarukan, agar tidak menyalakan petasan saat merayakan lebaran 1441 Hijriyah.



“Sehingga dengan adanya imbauan tersebut, saya berinisiatif untuk mengumpulkan warga agar menyerahkan petasannya ke rumah. Mengingat warga Dusun Randu gemar menyalakan petasan saat merayakan lebaran,”ujar Eko, Senin (25/5/2020).

Menurutnya, begitu warga dengan kesadaran sediri menyerahkan ratusan petasan dari berbagai ukuran ke rumah, pihaknya langsung mengantarkan barang bukti ratusan petasan tersebut ke Mapolsek Panarukan, Situbondo.

“Karena warga Dusun Randu sadar perbuatannya salah, yakni akan merayakan lebaran dengan menyalakan petasan, sehingga dengan sukarela warga menyerahkan ke rumah, sebelumnya akhirnya diserahkan ke Mapolsek, Panarukan,”bebernya.

Seperti diberitakan sebelumnya, khawatir ditangkap, Eko (42), warga Dusun Randu, Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Situbondo menyerahkan ratusan petasan dan selongsongan petasan ke Mapolsek setempat, Minggu (24/5/2020).

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Muhammad Sholeh