Peristiwa

Bom Ikan Meledak di Tangan, Pergelangan Tangan Warga Srengat Blitar Hancur

BLITAR, FaktualNews.co – Gara-gara mencari ikan di Sungai Brantas menggunakan bom ikan, pergelangan tangan Bambang (45) Warga Desa Selokajang, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar hancur terkena ledakan, pada Senin (29/6/2020).

Saat melemparkan ke sungai, bom ikan meledak sebelum benar-benar lepas dari tangannya. Beruntung banyak orang saat kejadian nahas itu. Warga segera menolong korban dan membawanya ke rumah sakit.

Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M Sinambela membenarkan peristiwa itu. “Korban mengalami luka berat di tangan kananya, Korban saat ini sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit,” kata Leonar M Sinambela, Senin (29/6/2020).

Leonard mengatakan, bom ikan tersebut terbuat dari bubuk petasan yang masukkan ke dalam botol minuman berenergi. Diduga karena sumbu terlalu pendek hingga akhirnya cepat meledak.

“Dari informasi yang di terima, Korban mengalami putus pergelangan tangan kanan. Ledakan tersebut juga membuat luka di sekujur tubuh korban, ” Pungkasnya

Menurut Leonard, petugas masih melakukan penylidikan dan memintai keterangan terhadap saksi-saksi untuk mengungkap pemasok bubuk peledak tersebut.