FaktualNews.co

Terkait Pembakaran Bendera, DPC PDIP Kabupaten Mojokerto Lapor Polisi

Peristiwa     Dibaca : 967 kali Penulis:
Terkait Pembakaran Bendera, DPC PDIP Kabupaten Mojokerto Lapor Polisi
FaktualNews.co/Lutfi/
Jajaran Pengurus DPC PDI Perjuangan menyerahkan berkas laporan ke Polres Mojokerto,

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Aksi pembakaran bendera PDI Perjuangan saat demo penolakan RUU HIP di Jakarta 24 Juni lalu. Mendapat kecaman keras dari Pengurus DPC PDIP Kabupaten Mojokerto.

Menyikapi hal itu, jajaran pengurus DPC PDIP Kabupaten Mojokerto, melaporkan kasus tersebut ke Polres Mojokerto, Rabu (1/7/2020).

Rombongan datang ke Mapolres Mojokerto sekitar  pukul 12.30 wib dengan menggunakan atribut dan seragam partai.

Ketua Fraksi PDIP Kabupaten Mojokerto, Miadi menyampaikan, laporan peristiwa tersebut adalah bentuk rasa terpanggilnya Kader PDIP Kabupaten Mojokerto.

“Kami melaporkan kejadian itu, karena sangat berharap ada penegakan dan kepastian hukum terhadap aksi pembakaran bendera tersebut,” ujarnya pada awak media.

Menurutnya, peristiwa pembakaran bendara itu tidak patut dicontoh. Karena merugikan PDI Perjuangan.

“Sangat jelas tindakan tersebut tidak patut dicontoh,” tegasnya.

Sementara, Sekertaris DPC PDIP Kabupaten Mojokerto, Yuni Sri Erdiana mengatakan, pihaknya melaporkan pengerusakan simbol partainya. Karena menilai adalah sebuah bentuk penghinaan.

“Kami berharap aparat penegak hukum segera menindak secada tegas dan menangkap para pelaku,” katanya.

Ia juga menambahkan, tak hanya Kabupaten Mojokerto, pernyataan sikap yang sama juga dilakukan secara serentak oleh DPC PDI Perjuangan seluruh Indonesia.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin
Tags