LAMONGAN, FaktualNews.co – Yuhronur Efendi berhasil menyingkirkan empat Bakal Calon Bupati (Bacabup) Lamongan dalam perebutan rekomendasi Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Partai berlambang Ka’bah tersebut memberikan amanah ke Yuhronur untuk maju di Pilkada serentak 2020 nanti.
“Kami menjalankan amanah dari para Kyai kemudian kami adakan rapimcab, dari situlah secara bulat mengusulkan pak Yuhronur,” kata Ketua DPC PPP Lamongan, Naim, Jumat (24/7/2020).
Sebelum diberikan ke Yuhronur, PPP Lamongan memgerucut ke tiga nama Bakal Calon Bupati yakni, Yuhronur Efendi, Kartika Hidayati dan Solahuddin.
“Pertimbangannya karena Yuhronur mampu memimpin di Lamongan, kredibilitas dan elektabilitas cukup tinggi selama ini. Jadi gak mungkin kami partai politik mendukung yang tidak punya seperti itu,” jelas Naim.
Kata Naim, sebagai tanggung jawab politik dan moral, keputusan apapun dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) apapun itu harus dijalankan.
“Segera kami akan lakukamn konsolidasi dengan mensosialisasikan kebawah, semua ini amanah dari para kyai. Karena PPP hanya memiliki 3 kursi harus pandai memilih calon yang mampu mensuport partai kedepan,” tegas Naim.
Yuhronur Efendi bersama pasangannya Abdul Rouf menerima rekomendasi itu di kantor DPC PPP Lamongan Jalan Soewoko No.69, Kelurahan Tlogoanyar, Kabupaten Lamongan.
“Pada awalnya saya hadir ke para kyai dan ulama kemudian menyarankan merapat ke PPP. Alhamdulillah pada hari Jumat, di mana hari penuh kebaikan dan keutamaan, DPP PPP memberi amanah rekom untuk dicalonkan mengikuti konstetasi dalam pilkada nanti,” kata Yuhronur.
Meski sudah mengantongi rekom dari Partai PAN, Partai Golkar, PPP pasangan Yuhronur Efendi – Abdul Rouf optimis akan mendapatkan rekom lagi dari partai lain yang ada di Lamongan.