SIDOARJO, FaktualNews.co-Peserta Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan (BPJS) di Kabupaten Sidoarjo bisa memanfaatkan layanan antre berobat secara online pada fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) di tengah pandemi covid-19.
Sebab, hampir 80 persen FKTP di Kabupaten Sidoarjo sudah menerapkan pelayanan tersebut. Perlu diketahui, FKTP itu meliputi klinik kesehatan, Puskesmas atau dokter umum yang sudah menjadi mitra BPJS Kesehatan.
Kepala BPJS Cabang Sidoarjo Sri Mugi Rahayu menyebut sebanyak 150 dari 170 FKTP di Kabupaten Sidoarjo sudah menerapkan pelayanan antre berobat lewat online.
“Jumlahnya 150 FKTP yang sudah berjalan melayani antrean berobat secara online. Sisanya sebangak 20 FKTP masih belum menerapkan. Kalau FKTP milik Pemkab Sidoarjo (Puskesmas) semua sudah menjalankan,” ucapnya kepada FaktualNews.co, Minggu (27/9/2020).
Lalu bagaimana cara memanfaafkan antrean berobat lewat online ?. Sri Mugi Rahayu menjelaskan peserta BPJS bisa memanfaatkan aplikasi mobil JKN yang bisa didowload melalui playstore lewat ponsel masing-masing.
Setelah itu baru mendaftar memasukan kepesertaan, setelah itu login (masuk). Peserta BPJS kemudian bisa memilih menu berobat ‘Pendaftaran Pelayanan’ dalam Mobil JKN itu dan otomatis FKTP muncul.
“Lalu tinggal memilih dan ada arahan. Nanti antrean online akan muncul dan selalu update,” jelasnya.
Sri menjelaskan kemudahan antrean online diharapkan bisa dimanfaatkan bagi peserta BPJS ketika berobat tanpa harus datang langsung dan menunggu lama, apalagi sampai berjubel di FKTP di tengah kondisi pandemi covid-19 ini.
“antrean berobat secara online ini lebih enak dan mudah. Menghindari bertatap muka langsung dan ini juha bisa memutus mata rantai covid-19,” pungkasnya.