FaktualNews.co

Libur Panjang 2020, Kampung Coklat Blitar Dipadati Pengunjung

Wisata     Dibaca : 2423 kali Penulis:
Libur Panjang 2020, Kampung Coklat Blitar Dipadati Pengunjung
FaktualNews.co/Dwi Haryadi/
Wisata kampung coklat Blitar.

BLITAR, FaktualNews.co – Saat libur panjang Maulid Nabi SAW, wisata kampung coklat di Desa Plosorejo, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, dipadati pengunjung, Rabu (28/10/2020).

Heat Ofice kampung coklat Blitar, Edy Purwanto mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan sarana prasarana sesuai protokol kesehatan pencegahan COVID-19. Seperti menyediakan tempat cuci tangan, pengecekan suhu tubuh pengunjung.

“Kami sudah menyiapkan sebelas satgas wisata kampung coklat. Semua petugas berpencar. Dan mengawasi semua pengunjung untuk menerapkan pemakaian masker,” tegasnya.

Selain itu, petugas juga selalu mengingatkan pengunjung untuk mematuhi protokol kesehatan, dengan menjaga jarak.

“Kalaun ada yang duduknya berdekatan, maka kita akan ingatkan,” tandas Edi.

Edi menambahkan, pada hari libur pertama, ada kelonjakan sebesar 30 persen. Karena di hari biasa pengunjung hanya sekitar 1000 sampai 1500.

“Hari ini ada lonjakan sekitar 5 ribu-6 ribu pengunjung,” pungkasnya.

Ingat pesan ibu

Ingat pesan ibu

#ingatpesanibu #3M

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul