Tahukah Anda : Sejarah Nama Gang Kondom di Jombang
JOMBANG, FaktualNews.co – Kondom, identik dengan alat kontrasepsi untuk mencegah kehamilan yang kerap dipakai saat berhubungan seks. Namun, apa jadinya jika nama kondom digunakan sebagai nama jalan atau gang.
Di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, ada sebuah gang yang diberi nama gang kondom. Nama ini sempat viral, banyak masyarakat yang mendatangi gang kondom di Dusun Sumberwinong, Banjardowo, Jombang, untuk sekedar berswafoto.
Selain viral, nama gang kondom ini juga sempat memicu kontroversi karena penamaanya, lantaran dianggap jorok.
Nah, tahukan Anda sejarah akan penamaan gang kondom di Kabupaten Jombang tersebut.
Nama gang kondom yang ada di Dusun Sumberwinong, Banjardowo, itu digunakan setelah pelaksanaan program Kampung Keluarga Berencana yang dilakukan Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak.
Pemilihan nama gang kondom dilakukan sendiri oleh masyarakat setempat.
Salah seorang warga, Hidayat, menuturkan nama gang kondom ini dahulu diresmikan Camat, dan sempat diperdebatkan karena namanya dianggap jorok.
“Dulu banyak yang beranggapan nama gang kondom ini jorok. Mereka, yang tidak tahu asal usul penamaannya mesti mengatakan jorok,” tuturnya.
Hal senada juga diungkapkan Tulus. Ia menuturkan, jika penamaan nama gang di desanya ini karena kampung Keluarga Berencana (KB), sehingga hampir tiap gang diberi nama dengan istilah yang ada hubungannya dengan program KB.
“Tiap gang dinamai dengan istilah yang berhubungan dengan KB,” tutur dia.