FaktualNews.co

Giring Nidji : Penyembuhan Covid-19 Indonesia Terbaik di Dunia

Kesehatan     Dibaca : 1038 kali Penulis:
Giring Nidji : Penyembuhan Covid-19 Indonesia Terbaik di Dunia
FaktualNews.co/muji lestari
Plt Ketua Umum PSI, Giring Ganesha atau Giring Nidji.

JOMBANG, FaktualNews.co-Plt Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Giring Ganesha atau Giring Nidji berpesan kepada semua masyarakat agar tetap bersemangat dan bersama-sama melawan wabah pandemi Covid-19.

Hal ini diungkapkan Giring saat melakukan ziarah di makam Pahlawan Nasional KH Abdul Wahab Chasbullah di Lingkungan Pondok Pesantren Tambakberas Jombang, Jawa Timur, Kamis (19/11/ 2020).

Selain semangat dan menyakinkan wabah covid-19 segera berakhir, tak lupa dia juga mengingatkan masyarakat agar terus menjaga protokol kesehatan.

“Pesan saya sederhana, tetap semangat, sebentar lagi kita akan melewati semua, semangat itu gratis. Jadi jaga semangat dan jaga protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan,” ujar Nidji.

Vokalis band Nidji ini juga mengapresiasi kinerja pemerintah yang telah berupaya keras berperang melawan covid-19 sekaligus memulihkan roda perekonomian.

Meski peningkatan kasus covid-19 masih tetap ada, akan tetapi, Indonesia justru menjadi negara dengan tingkat penyembuhan pasien yang terpapar virus corona di dunia.

“Setiap hari pemerintah selalu mengevaluasi, melakukan perbaikan, evaluasi kinerja, kalau kita lihat data peningkatan masih ada, tapi tingkat penyembuhan ini yang terbaik di dunia, kita harus apresiasi ini,” tandasnya.

Dalam peran melawan wabah global ini, Plt Ketu Umum PSI ini juga telah mengintruksikan kepada seluruh kader partai untuk tetap hadir dan kerja kepada masyarakat saat pandemic Covid-19, Namun tetap mengedepankan Protokol Kesehatan.

“Kita terus bergerak mulai dari maret hingga saat ini, berbagai kegiatan yang sudah kita lakukan mulai dari, Bansos, Foging dan rapid tes, karena bagaimana pun anak muda harus hadir tetap dengan menjaga protokol kesehatan,” ungkapnya.

Terkait hal itu, kata Giring, ada beberapa kegiatan lain yang dilakukan yakni bertepatan dengan ulang tahun ke enam PSI diantaranya, Donor Darah, Bersih-bersih tempat ibadah dan Kegiatan Menanam pohon yang akan dilakukan diseluruh Indonesia.

Pihaknya juga mengajak semua kader untuk terus bekerja sama dengan pemerintah guna mengatasi pandemic covid-19 yang saat ini tengah berlangsung.

“Pemerintah saat ini tengah focus menangani pandemic dan menjaga bagaiman ekonomi tetep berjalan. Sehingga mastakayar bisa tetap berjalan serta Agar tidak jautuh dalam lubang resesi yang terlalu dalam,” pungkasnya.

#Ingat Pesan Ibu

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah