FaktualNews.co

Gelar Ajang Prestasi Peternak Sapi, Disnak Keswan Situbondo Terapkan Prokes

Peristiwa     Dibaca : 845 kali Penulis:
Gelar Ajang Prestasi Peternak Sapi, Disnak Keswan Situbondo Terapkan Prokes
FaktualNews.co/fatur
Suasana ajang prestasi peternak sapi Situbondo yang diselenggarakan di pasar hewan Situbondo.

SITUBONDO, FaktualNews.co-Di tengah pandemi Covid-19, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Kabupaten Situbondo, menggelar ajang prestasi peternak sapi Situbondo, Selasa (24/11/2020).

Kegiatan yang bertujuan untuk mendongkrak harga ternak sapi di tengah pandemi Covid-19, dan diselenggarakan selama dua hari di pasar hewan Situbondo, pihak panitia menerapkan prokotol kesehatan (prokes) Covid-19 secara ketat.

Kepala Disnak Keswan Kabupaten Situbondo Muhammad Hasanudin Riwansa mengatakan, kegiatan ajang prestasi peternak sapi di Kabupaten Situbondo ini, merupakan kegiatan swadaya komunitas peternak sapi di Situbondo.

“Dengan tujuan, untuk mendongkrak harga ternak sapi dtengah pandemi Covid-19. Namun, dalam kegiatan ini. kami menerapkan protokol kesehatan Covid-19 secara ketat,” ujar Muhammad Hasanudin Riwansa, Selasa (24/11/2020).

Sementara itu, Syamsul Ma’arif selaku ketua komunitas peternak sapi Situbondo mengatakan, kegiatan yang juga bertujuan menggairahkan para peternak sapi di Situbondo ini, diikuti 71 peternak tersebar pada 17 kecamatan di Kabupaten Situbondo.

“Sedangkan kategori yang dilombakan adalah, calon kereman, kereman, kereman ekstrem, calon induk, induk, PO brahman, pedet betina dan pejantan,” katanya.

Syamsul Ma’arif menambahkan, dalam menggelar kegiatan ini, anggota komunitas ternak sapi di Situbondo patungan, untuk mendanai kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari di pasar hewan di Desa Sumberkolak, Kecamatan Panarukan, Situbondo.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Tags