FaktualNews.co

Jelang Idul Adha, Puluhan Warga Madura Mudik Lewat Pelabuhan Jangkar Situbondo

Peristiwa     Dibaca : 1270 kali Penulis:
Jelang Idul Adha, Puluhan Warga Madura Mudik Lewat Pelabuhan Jangkar Situbondo
FaktualNews.co/fatur
Suasana pelabuhan Jangkar Situbondo.

SITUBONDO, FaktualNews.co-Menjelang Idul Adha 2021, puluhan warga Madura yang bekerja di Pulau Bali, pulang ke kampung halamannya di sejumlah kepulauan di Sumenep Madura, Minggu (18/7/2021).

Pantauan FaktualNews.co di lapangan, dengan berbekal hasil rapid test antigen berbayar, puluhan calon penumpang dengan tujuan Pulau Sepudi, Raas dan Pulau Kangean, memenuhi pelabuhan penyeberangan Jangkar, Situbondo.

Dengan tidak adanya penyekatan dalam penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, puluhan calon penumpang leluasa naik ke kapal feri, dengan tujuan ke sejumlah kepulauan di Pulau Sumenep Madura.

“Saya memanfaatkan momen Idul Adha 2021 untuk toron (pulang kampung), mengingat pada Idul Fitri saya tidak bisa pulang kampung, karena ada pembatasan,” kata Arik, warga Sepudi, yang mengaku bekerja di Pulau Bali, Minggu (18/7/2021).

Misyanto, salah seorang operator Kapal Feri Darma Kartika Bahari mengatakan, sejak pemberlakuan PPKM Darurat, penumpang dengan tujuan sejumlah kepulauan di Sumenep Madura menurun drastis. Bahkan, hanya didominasi paketan dan kebutuhan pokok.

“Selain itu, jumlah penumpang sekali trip paling banyak hanya 30 orang,” ujar Misyanto.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah