FaktualNews.co

Tempat Penimbunan Sampah di Kota Probolingga Jadi Lokasi Vaksinasi Massal

Peristiwa     Dibaca : 431 kali Penulis:
Tempat Penimbunan Sampah di Kota Probolingga Jadi Lokasi Vaksinasi Massal
FaktualNews.co/agus
Petugas saat melakukan vaksinasi ke peserta

PROBOLINGGO, FaktualNews.co – Sekitar 400 warga tunawisma dan masyarakat umum ikut vaksinasi massal yang digelar Satlantas Polres Probolinggo Kota, di tempat pembuangan akhir (TPA) Bestari, Kamis (23/09/2021).

Selain divaksin, mereka juga mendapat bantuan berupa beras dari Polresta. Di antara 400 orang yang divaksinasi, 60 orang berstatus tunawisma. Sedang sisanya 340 orang, masyarakat umum yang tinggal di wilayah hukum Polresta Probolinggo.

Usai acara Kapolresta AKBP Raden Muhamad Jauhari menjelaskan, capaian vaksin di wilayahnya hingga saat ini 62 persen. Untuk mencapai atau memenuhi target 70 persen, masih kurang 8 persen.

Karenanya, ia meminta dan mengimbau masyarakat yang belum divaksin, segera vaksinasi.

“Masyarakat yang belum vaksinasi segera vaksin, agar target herd
immunity tercapai,” Pinta kapolresta, usai acara vaksinasi sekaligus, usai menyaksikan perayaan HUT Lantas Bhayangkara se-Polda Jatim secara virtual.

Terkait vaksinasi pelajar, Kapolres AKBP RM Jauhari menyampaikan, sudah di angka 75 persen. Apa yang dilakukan saat ini adalah hasil kerjasama yang bagus dan sinergi dengan Forkopimda. Termasuk sinergi dengan kelurahan, kecamatan.

“Kita bersama-sama menyadarkan masyarakat sehingga vaksinasi di wilayah kami sesuai target dan harapan,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah