Warga Wonotirto Blitar Digegerkan Bangkai Hiu Paus Terdampar di Pantai
BLITAR, FaktualNews.co – Bangkai hiu paus ditemukan warga tergeletak di pingir pantai jebring, Desa Ngadipuro, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar. Bangkai hiu paus tersebut, diketahui warga sudah dalam keadaan sudah membusuk.
Kapolsek Wonotirto Iptu Supriadi saat dikonfirmasi mengatakan, ikan tersebut diperkirakan terdampar di pantai jebring sejak 5 hari, sehingga kondisinya sudah membusuk.
“Diperkirakan hiu tersebut terdampar lima hari yang lalu. hiu tersebut memiliki panjang lima meter sebagian sirip belakang sudah hilang,” kata Kapolsek Wonotirto, Senin (11/10/2021).
Supriadi menambahkan, karena sudah dalam keadaan membusuk, petugas bersama warga sekitar pantai memakamkan hiu paus tersebut di pingir pantai tersebut, lantaran bau hiu tersebut sudah menyengat.
“Hari ini kami kubur di pantai jebring. Hal ini dilakukan guna menghilangkan bau busuk dan keresahan warga,” ujarnya.
Sementara, salah satu warga dan juga pemilik warung dipantai jebring Samirin (65) mengaku, hiu tersebut terdampar tiga hari yang lalu. Pihaknya mengetahui hiu paus tersebut sudah mati namun belum membusuk.
“Jadi pada saat itu, air laut sedang pasang. saat saya melihat tiba-tiba ada ikan besar terdampar lalu saya beritau warga lainnya dan saat dilihat, hiu tersebut sudah mati,” ungkapnya.
Dia menjelaskan, baru kali ini dia melihat ikan terdampar. Diduga hiu paus tersebut sudah mati dari tengah laut. Pasalnya saat terdampar hiu sudah dalam keadaan kaku.
“Ya awalnya kami biarkan saja, namun setelah dibiarkan hiu semakin berbau, lalu pihak desa melaporkan ke Polsek Wonotirto. Dan polisi datang langsung disuruh menguburkan agar tidak menimbulkan bau busuk,” pungkasnya.