FaktualNews.co

Jember Berpotensi Bencana Banjir Hingga Tsunami, Ini Persiapan Pemerintah

Peristiwa     Dibaca : 736 kali Penulis:
Jember Berpotensi Bencana Banjir Hingga Tsunami, Ini Persiapan Pemerintah
FaktualNews.co/Muhammad Hatta/
Bupati bersama Forkopimda tinjau alat-alat pendukung saat terjadinya bencana.

JEMBER, FaktualNews.co – Antisipasi bencana, Pemerintah Kabupaten Jember melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, mulai dari TNI-Polri hingga relawan bencana.

Bupati Jember, Hendy Siswanto mengingatkan, bahwa di Jember mempunyai potensi bencana yang dimungkinkan terjadi November mendatang, karena sudah memasuki musim penghujan.

Potensi bencana itu, kata Hendy, merupakan informasi yang disampaikan oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Berkaitan tentang prediksi curah hujan yang akan tinggi dalam beberapa bulan mendatang.

“Langkah antisipasi selain adanya rute lokasi evakuasi dan langkah antisipasi lainnya. Data yang tadi malam kita terima dari BMKG di Jember dimungkinkan banjir dan ada tanah longsor, juga tsunami,” ujar Hendy saat dikonfirmasi sejumlah wartawan usai Apel Kesiapsiagaan Bencana di Alun-Alun Kota Jember, Senin (25/10/2021).

Menurut Hendy, langkah antisipasi pertama adalah sosisalisasi kepada warga. Dilanjutkan berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk relawan kebencanaan.

“Sulit untuk mendeteksi (titik bencana). Tidak bisa dihitung. Tapi garisnya ada yang jelas di dekat (pesisir) pantai selatan, dan di daerah atas (dataran tinggi) seperti di Kecamatan Panti,” ulasnya.

Namun demikian dengan prediksi terjadinya bencana itu, Hendy juga menyampaikan, jika Pemkab Jember saat ini telah mempersiapkan diri, dibantu sejumlah petugas seperti TNI/POLRI, Basarnas, dan relawan.

“Dengan peralatan yang lengkap, dan juga kami di Pemkab Jember, Alhamdulillah (didukung alat untuk melakukan pertolongan saat terjadi bencana), untuk alatnya kemarin kami mendapat bantuan dari BNPB berupa satu kapal boat (juga lampu penerangan lapangan),” sebutnya.

Senada dengan yang disampaikan Hendy, Kepala BPBD Jember Sigit Akbari mengatakan jika bencana dapat terjadi kapanpun dan dimanapun.

“Pada intinya, bencana itu sering kali selalu berulang setiap tahunnya. Sehingga kita perlu antisipasi agar jangan sampai pada periode berikutnya bila terjadi bencana jangan sampai merugikan kepada masyarakat. Sehingga kita semua harus mengantisipasi bencana itu sendiri. Jangan sampai menjadi satu hal yang tidak bisa kita kontrol,” ujar Sigit.

Terkait potensi bencana yang disebutkan olehnya itu, lanjut Sigit, pihaknya bersama relawan kebencanaan lainnya, berupaya agar potensi bencana itu bisa diantisipasi.

“Sehingga ini perlunya langkah antisipasi itu. Jangan sampai terjadi. Jikalau terjadi, jangan sampai kita tidak siap,” tegasnya.

Untuk bencana tanah longsor, diprediksi terjadi di sekitar lereng Kecamatan Panti, Desa Pace, Kecamatan Silo. “Termasuk juga sekitar Jalur Gumitir, dan potensi Tsunami semua wilayah di sepanjang pantai (pesisir selatan),” sebutnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid