FaktualNews.co

Polresta Sidoarjo Bantu Tiga Truk Berisi Sembako untuk Korban Erupsi Semeru

Sosial Budaya     Dibaca : 459 kali Penulis:
Polresta Sidoarjo Bantu Tiga Truk Berisi Sembako untuk Korban Erupsi Semeru
FaktualNews.co/Alfan Imroni/
Foto : Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro saat mengecek bantuan sebelum di kirim ke korban urupsi semeru

SIDOARJO, FaktualNews.co – Sebanyak tiga truk box berisikan sembako, diberangkatkan Polresta Sidoarjo untuk korban terdampak bencana erupsi Gunung Semeru, Rabu (8/12/2021).

Tidak hanya sembako, beberapa keperluan lain seperti selimut, kasur dan pakaian hangat juga dikirimkan ke sana. “Untuk hari ini, kita berangkatkan tiga truk. Ada 300 paket sembako dan keperluan-keperluan yang lain,” kata Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro.

Rencananya paket sembako itu, sebagian diserahkan kepada Polres Lumajang dan sebagian lainnya lagi langsung disalurkan kepada para korban erupsi gunung Semeru.

Bantuan yang dikirim itu, lanjut Kusumo, merupakan kebutuhan mendesak yang saat ini sangat di butuhkan oleh para korban. “Bantuan ini terkumpul dari sponsor dan para relawan yang turut membantu,” terangnya.

Selain keperluan kebutuhan pokok, Polresta Sidoarjo siap untuk memberangkatkan personil untuk membantu masyarakat terdampak bencana erupsi gunung Semeru. “Kita akan terus memberikan suport kepada saudara kita yang terdampak erupsi Semeru,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid